Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Pramono Anung Wajibkan ASN Jakarta Naik Transportasi Umum Tiap Rabu

Gubernur Jakarta Pramono Anung telah meneken aturan yang mewajibkan semua ASN di Pemprov Jakarta naik transportasi umum tiap Rabu.

25 April 2025 | 20.47 WIB

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam acara penanaman mangrove di Kawasan Hutan Lindung Angke Kapuk, Jakarta, 20 April 2025. Antara/Fakhri Hermansyah
Perbesar
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam acara penanaman mangrove di Kawasan Hutan Lindung Angke Kapuk, Jakarta, 20 April 2025. Antara/Fakhri Hermansyah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jakarta Pramono Anung Wibowo menerapkan kebijakan wajib naik transportasi umum bagi aparatur sipil negera (ASN) di ibu kota. Pramono meminta para pegawai pemerintah untuk menggunakan kendaraan umum setiap hari Rabu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pramono menyebut kebijakan itu telah diatur melalui peraturan gubernur. "Kami sudah menandatangani Pergub bahwa setiap hari Rabu kami akan setengah memaksa semua ASN di Jakarta harus naik angkutan umum," kata Pramono dalam keterangan tertulis pada Kamis, 24 April 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut dia, Pemerintah Provinsi Jakarta tidak akan menyediakan fasilitas kendaraan dinas setiap hari Rabu untuk mendorong kebijakan wajib transportasi umum. "Maka fasilitas yang dimiliki pemerintah daerah Jakarta tidak kami siapkan untuk hari Rabu," ujar politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu.

Pramono berkata konektivitas transportasi umum di wilayah Jakarta saat ini sudah mencapai 91 persen. Nantinya, kata dia, ASN juga bisa menggunakan layanan transportasi umum secara gratis.

Sebelumnya, Pramono sempat menyampaikan bahwa Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno juga menggunakan kendaraan umum satu hari dalam sepekan untuk datang ke kantornya di Balai Kota Jakarta. Rano menggunakan transportasi umum dari rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan untuk datang ke Balai Kota di Gambir, Jakarta Pusat setiap hari Senin.

"Pak Wagub secara rutin, setiap hari Senin selalu menggunakan transportasi umum," kata Pramono di Halte Balai Kota Jakarta pada Senin, 21 April 2025.

Menurut Pramono, penggunaan transportasi publik adalah salah satu cara menyelesaikan masalah kemacetan di Jakarta. Pemerintah Provinsi Jakarta, kata dia, berupaya membentuk kebiasaan menggunakan kendaraan umum di masyarakat dengan cara memperbaiki fasilitas transportasi.

"Karena jika transportasi publik atau umumnya sudah menjadi lebih baik, maka mereka bersedia untuk berubah naik transporasi umum," ucap mantan sekretaris kabinet era presiden ketujuh, Joko Widodo, itu.

Meski begitu, Pramono mengatakan dirinya saat ini belum secara rutin menggunakan transportasi umum ke Balai Kota Jakarta seperti Rano Karno. "Kalau saya kan sekarang sudah tinggal di rumah dinas, sehingga dekat jadi tidak perlu transportasi umum," kata dia.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus