Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Surat Pembaca

Terima kasih pak emil salim

19 Oktober 1991 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sungguh mengesankan berjumpa dengan Bapak Menteri Lingkungan Hidup Prof. Dr. Emil Salim pada Jumat lalu. Saat itu, saya mengikuti gerakan penghijauan generasi muda Budhis di Bogor. Pada mulanya saya sempat pesimistis untuk bisa sekadar melihat dari dekat dan bersalaman dengan Pak Emil. Namun segalanya menjadi terkabul karena Pak Emil begitu ramah dan mengenal baik jiwa kami anak muda. Saya dapat bersua langsung, berbincang, berjabat tangan, dan bahkan berfoto bersama di hari itu, yang persis pada hari ulang tahun saya ke-20. Itu merupakan kado terbesar yang pernah saya terima hingga saat itu. Melalui kesempatan ini, kami rombongan dari Kota Baja Cilegon umumnya, saya khususnya, menyampaikan rasa hormat dan terima kasih atas keramahan Bapak terhadap kami semua. Semua yang sempat Bapak katakan begitu membekas di hati saya. Semua rombongan ikut terbangkit semangat dan kesadarannya akan cinta lingkungan hidup kita. Kami bertekad agar senantiasa mawas diri dan menatap masa depan pada saat kami para generasi muda akan hidup nantinya. Sekali lagi, terima kasih, Pak. Mudah-mudahan akan ada kesempatan di lain waktu, di mana kami dapat bertukar pikiran dengan Bapak. Siapa tahu dalam waktu dekat ini, Bapak datang ke kota kami. Berkunjung ke Krakatau Steel, misalnya. Selalu ada kemungkinan dalam dunia ini. ITA MARLITA Pemuda Tridharma Kotif Cilegon Kampung Baru 49 RT 02/08 (samping Bioskop Apollo) Cilegon 42411

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus