Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Cerita Cinta Laura Jadi Perempuan Usil di Serial Comedy Island Indonesia

Dalam serial original Prime Video Comedy Island Indonesia, Cinta Laura mengungkap tantangan dan pengalamannya beradu akting di sitkom komedi.

31 Oktober 2023 | 22.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Para pemain di Comedy Island Indonesia. Foto: Dok. Prime Video.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Cinta Laura Kiehl kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam sebuah serial terbaru garapan Prime Video dan BASE Entertainment berjudul Comedy Island Indonesia. Dalam project terbarunya ini, Cinta beradu peran dengan aktor komedi kawakan Indonesia lainnya. Ada Tora Sudiro, Asri Welas, Aming, Nirina Zubir, Uus, Onadio Leonardo, Dustin Tiffani, Mang Osa, dan Muzakki Ramdhan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Uniknya, Comedy Island Indonesia mengharuskan selebritas keturunan Jerman tersebut untuk berimprovisasi. Project ini membuat Cinta Laura merasa tertantang. Reality show yang satu ini menampilkan konsep yang unik yakni menggabungkan unsur komedi scripted dan unscripted dari para pemainnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepada awak media saat konferensi pers Prime Video Comedy Island Indonesia yang digelar di Pullman Jakarta pada Senin 30 Oktober, Cinta Laura Kiehl menceritakan pengalaman serta tantangannya dalam memerankan serial komedi terbarunya ini.

Jadi Serial Original Prime Video Indonesia Pertama

Cinta Laura merasa bangga bisa ikut terlibat dalam project ini. Sebab, dia terpilih menjadi cast yang memerankan serial original Prime Video Indonesia yang pertama. “Jadi, itu adalah sebuah kehormatan ya sebagai original pertama untuk diminta bergabung. Ada aku, Tora, Onad, Uus, Dustin, Mang Osa, Nirina, Asri dan orang-orang keren lainnya,” kata Cinta Laura.

Improvisasi Komedi ala Cinta Laura

Saat pertama kali ditawari project ini, Cinta mengaku ingin memberikan yang terbaik sama seperti karya-karya sebelumnya. Tapi mengingat adanya konsep hybrid yang ditampilkan, ia merasa bingung ketika harus mempersiapkan diri. “Karena ini aku enggak tahu kebutuhannya apa, mereka inginnya aku seperti apa. Jadi sebelum mulai aku hanya tahu siapa tim produksinya yang terlibat, platform-nya apa, pemainnya siapa, dan selebihnya itu benar-benar saat kita landing di Thailand kita harus improve,” ujar Cinta.

Cinta juga merasa tertantang dengan mengeluarkan sisi unik karakternya sendiri. Dia juga melakukan observasi seputar peran ini. “Jadi kan sempat dibilang kita memainkan diri sendiri, cuma karena aku mulai mengenal formula series ini, pada saat syuting, mungkin pada hari ke-7 aku mikir oh aku harus tonjolin sisi annoying aku. Kalau di asli sisi annoying aku 10%, di sini aku tingkatin jadi 60% karena ternyata itu yang dianggap lucu,” kata Cinta.

Kembangkan Karakter Perempuan Usil

Saat ditanya perihal perannya ini, Cinta mengatakan bahwa dia pernah merasa bingung untuk berimprovisasi. Apalagi dia bukan seorang komedian seperti pemain-pemain lainnya.

Setelah mulai syuting selama lebih dari seminggu, Cinta mulai menemukan karakternya sebagai sosok perempuan yang menyebalkan agar bisa mengeluarkan sisi kelucuannya. “Kayaknya yang aku tonjolkan adalah sisi menyebalkan. Mungkin sisi usil aku yang enggak banyak orang lihat. Berkat pemain-pemain juga yang bisa men-trigger aku untuk mengeluarkan keusilan-keusilan dan sarcastic jokes aku.

Cinta Laura juga menyatakan bahwa lama kelamaan dia menyadari bahwa orang ketawa kalau dia menjadi sosok yang menyebalkan,  jadi perempuan sok. “Jadi yang tadinya enggak tahu cara melakukan comedy unscripted ini, akhirnya enjoy aja. Ya sudah mengatakan hal-hal tanpa disensor,” tutur Cinta Laura.

 

Intan Setiawanty

Intan Setiawanty

Memulai karier jurnalistik di Tempo pada 2023. Alumni Program Studi Sastra Prancis Universitas Indonesia ini menulis berita hiburan, khususnya musik dan selebritas, pendidikan, dan hukum kriminal.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus