Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Grup musik rock Bring Me The Horizon atau BMTH dikabarkan akan konser di Indonesia. Isyarat kabar diumumkan oleh vokalis BMTH, Oliver Sykes melalui unggahan video di media sosial.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mulanya Oliver Sykes mengucapkan selamat menikah kepada dua penggemar BMTH dari Indonesia, pada Senin, 29 Mei 2023. "Semoga Indonesia baik-baik saja ya! I love Indonesia so much, sepertinya kami (BMTH) akan konser di sana mungkin November tahun ini, jadi saya tunggu kamu," kata Sykes.
Mengenal Bring Me The Horizon
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mengutip All Music, Bring Me the Horizon grup musik rock spesifik bergenre metal asal Ingris yang terbentuk pada 2004. Nama band ini terinspirasi film Disney, Pirates of the Caribbean yang dirilis pada 2003.
BMTH beranggotakan vokalis Oliver Sykes, Lee Malia dan Curtis Ward sebagai gitaris, Matt Kean pemain gitar bass, dan Matt Nicholls sebagai drummer. Mereka mulanya mendirikan label rekaman Thirty Days of Night untuk merilis mini album debut This Is What the Edge of Your Seat Was Made For pada 2005.
Setelah menandatangani kontrak dengan label yang lebih terkenal Visible Noise yang juga menaungi band seperti Bullet for My Valentine dan Lostprophets, merilis ulang mini album tersebut untuk menjangkau lebih banyak pendengar. Pada Oktober 2006, Bring Me the Horizon merilis album debut berjudul Count Your Blessings. Satu tahun kemudian, album tersebut juga dirilis di Amerika melalui Epitaph Records.
Pada 2019, album Amo yang dirilis, Bring Me the Horizon menggabungkan unsur-unsur elektronik dan hip hop dalam perpaduan genre yang penuh eksplorasi. BMTH berinovasi untuk proyek dengan meluncurkan Post Human: Survival Horror pada 2020. Itu bagian pertama dari rangkaian empat mini album. Proyek itu dilanjutkan dengan rilis DiE4u pada 2021.
Pilihan Editor: Konser Musik BMTH Mau ke Indonesia? Ini Jadwal Mereka Manggung
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “http://tempo.co/”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.