Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Berita Tempo Plus

Suzuki dan Tragedi Yunani

“Sejak zaman Yunani kuno, kriminalitas dan takdir menjadi pertanyaan besar teater,” kata Tadashi Suzuki menjawab pertanyaan seorang peserta acara “In Conversation with Tadashi Suzuki”, Sabtu, 18 Mei lalu, di Blue Room, Festival House, Singapura. Berumur 80 tahun, ia bisa tiba-tiba sangat ekspresif saat berdiskusi, lebih-lebih bila menerangkan tragedi Yunani. 

26 Mei 2019 | 00.00 WIB

Dari Dionysus sampai Ryuichi Sakamoto/Purnati Indonesia/Pinkan Veronique
Perbesar
Dari Dionysus sampai Ryuichi Sakamoto/Purnati Indonesia/Pinkan Veronique

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Misalnya saat ia menerangkan pembunuhan sebagai hal inti Dionysus. Ia mendadak berdiri dan panjang-lebar menjelaskan tafsirnya terhadap Dionysus. Klimaks pertunjukan Dionysus adalah Agave menenteng kepala anaknya sendiri, Pentheus. Agave, yang menjadi penganut agama Dionysian, tak sadar membawa kepala Pentheus, yang dibunuh beramai-ramai oleh para perempuan penyembah Dionysus. Ia mengira kepala itu kepala anak singa. “Kota Thebes dikutuk oleh Dio-nysus karena mengingkari ketuhanannya. Agave menjadi kambing hitam,” kata Suzuki.

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Seno Joko Suyono

Seno Joko Suyono

Menulis artikel kebudayaan dan seni di majalah Tempo. Pernah kuliah di Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada. Pada 2011 mendirikan Borobudur Writers and Cultural Festival (BWCF) dan menjadi kuratornya sampai sekarang. Pengarang novel Tak Ada Santo di Sirkus (2010) dan Kuil di Dasar Laut (2014) serta penulis buku Tubuh yang Rasis (2002) yang menelaah pemikiran Michel Foucault terhadap pembentukan diri kelas menengah Eropa.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus