Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

teroka

Wonhee ILLIT Cedera, Penampilannya di Panggung akan Dibatasi

Wonhee akan membatasi penampilannya bersama ILLIT di sejumlah acara musik mendatang

15 Juni 2024 | 21.17 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota grup ILLIT Wonhee mengalami cedera di pergelangan kakinya. Ia akan membatasi penampilannya bersama ILLIT di sejumlah acara musik mendatang. Laporan Soompi, Jumat, 14 Juni 2024, dikutip Antara, Belift Lab selaku agensi ILLIT mengumumkan Wonhee mengalami cedera di bagian pergelangan kakinya. Dokter menyarankan Wonhee untuk menggunakan penyangga kaki dan meminimalkan gerak berlebihan.

Halo. Ini adalah Belift Lab. Wonhee mengalami cedera di pergelangan kakinya saat syuting konten awal pekan ini dan sejak itu menerima perhatian medis,” tulis Belift Lab.

Profil Wonhee

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lee Wonhee lahir di Namyangju, Gyeonggi, Korea Selatan, pada 26 Juni 2007. Ia bergabung menjadi bagian anggota grup pada 1 September 2023 naungan Belift Lab. Wonhee dijuluki Stingray. Ia anggota pertama yang dipilih lewat suara penggemar. Wonhee menyukai olahraga bulu tangkis, sepak bola, basket, dan renang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip wawancaranya dari Weverse Magazine, Wonhee menceritakan peluangnya menjadi idola, hingga akhirnya ia mencoba. Kesempatan ini diceritakan kepada orang tuanya, kemudian diberi izin untuk dicoba.

ILLIT grup beranggota lima orang naungan Belift Lab. Memulai debut pada 25 Maret 2024 dengan mini album Super Real Me dan lagu utama Magnetic. Grup ini dibentuk lewat reality show di salah satu stasiun televisi Korea, JTBC, yang bertajuk R U Next?

Mulanya ILLIT beranggota enam orang, ada Yunah, Minju, Moka, Wonhee, Iroha, dan Youngseo. Pada 5 Januari 2024, Youngseo keluar dari grup dan mengakhiri kontak dengan Belift Lab.

Soal kondisinya, Wonhee tetap berpartisipasi dalam pertunjukan Festival Weverse Con AliExpress 2024. "Tetapi dia akan duduk di atas panggung tanpa berpartisipasi dalam koreografi”, menurut keterangan agensi.

Festival Weverse Con AliExpress 2024 salah satu festival musik yang akan digelar 15-16 Juni 2024 dan ILLIT akan menjadi salah satu penampil di dalamnya. Meskipun cedera, Wonhee tetap tampil bersama rekan-rekan grupnya dan akan membatasi gerak tarinya di atas panggung.
Selain Festival Weverse Con AliExpress 2024, ILLIT juga memiliki beberapa jadwal dan partisipasi Wonhee akan disesuaikan mengikuti kondisi dan pemulihannya. “Kami akan melakukan yang terbaik untuk membantu perawatan dan pemulihan Wonhee, sehingga dia dapat kembali dalam kesehatan penuh."
Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus