Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Napi Narkoba Kabur, Kanwil Kemenkumham Banten Periksa Pejabat Lapas Tangerang

Kakanwil Kemenkumham provinsi Banten telah membentuk tim investigasi untuk memeriksa pegawai Lapas Tangerang soal pelarian seorang napi.

12 Desember 2021 | 20.47 WIB

Ilustrasi tahanan atau narapidana kabur. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi tahanan atau narapidana kabur. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Banten Agus Thoyib mengatakan, pihaknya telah membentuk tim investigasi internal untuk memeriksa pegawai dan pejabat Lapas Tangerang dalam peristiwa kaburnya seorang narapidana.

"Pemeriksaan pegawai dan pejabat terkait pelarian Warga Binaan Pemasyarakatan berinisial  A sudah dilakukan sejak Kamis lalu  dan dilanjutkan Senin besok," kata Thoyib dihubungi Tempo, Ahad 12 Desember  2021.

Tim Kanwil Provinsi Banten menurunkan lima pemeriksa untuk  menyelidiki  keterlibatan pegawai yang diduga memungkinkan meloloskan A dari sel hingga keluar Lapas.

"Hasil pemeriksaan awal yang bersangkutan keluar (-dari Lapas ke Car Wash) lebih dari satu kali. Tapi detil  tepatnya  berapa kali,  harus kami cek data,"kata Thoyib.

Thoyib mengatakan  pihaknya baru memastikan pada Senin, 13 Desember  2021 melalui pemeriksaan  pegawai, alasan apa yang mendasari  petugas mempekerjakan A di Taba Car Wash milik Lapas Tangerang.

Tempo mendatangi  Taba Car Wash  itu pascanarapidana A kabur dari Lapas. Namun saat ini lokasi cuci mobil di jalan Veteran Kota Tangerang  itu tutup. Hanya sejumlah  kendaraan  terparkir di dalam area Taba Car Wash. Lokasi ini sederet dengan Lapas Kelas I A Tangerang, masih dalam area penjara.

Ada dua versi cara napi kabur ini.  Sumber Tempo menyebutkan  A merupakan tahanan pendamping yang bisa keluar dari Lapas  karena dipercaya petugas.

Sumber Tempo memberikan informasi bahwa A bekerja sosial  mencuci mobil di Taba Car Wash milik Lapas Kelas I A Tangerang. Dia kabur dengan  pura-pura membeli rokok.

Informasi  kedua menyebutkan  A kabur dengan menggunakan sepeda motor  milik pegawai Lapas. Dan dia tidak menjadi tamping atau bekerja  mencuci mobil.

Disebutkan A hanya nongkrong di tempat cucian mobil yang juga melayani masyarakat  umum. Letaknya yang strategis  membuat masyarakat  juga bisa mencuci kendaraan  di tempat cuci mobil milik Lapas Tangerang  itu.

A terpidana  13 tahun penjara itu kabur dari Lapas Tangerang  pada Rabu, 8 Desember  2021. Menurut Thoyib peristiwa  pelarian napi asal Aceh kelahiran 1978 itu baru dilaporkan pada Kamis dan dilakukan  pengejaran dengan melibatkan kepolisian.

"Sedang dalam pengejaran, titik pelarian ke arah Sumatera. Kalau polisi menemukan  pasti kabari kami. Pengejaran melibatkan Polda Riau sebab terkait dengan penanganan perkara di sana," kata Thoyib.

Baca juga: Seorang Napi Narkoba Kabur dari Lapas Tangerang

AYU CIPTA



Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
Ayu Cipta

Ayu Cipta

Bergabung dengan Tempo sejak 2001, Ayu Cipta bertugas di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Lulusan Sastra Indonesia dari Universitas Diponegoro ini juga menulis dan mementaskan pembacaan puisi. Sejumlah puisinya dibukukan dalam antologi bersama penyair Indonesia "Puisi Menolak Korupsi" dan "Peradaban Baru Corona 99 Puisi Wartawan Penyair Indonesia".

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus