Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
BERSAING dalam tenaga terampil sudah dibuktikan negara-negara sekitar Amerika Kesempatan kerja bagi mereka terbuka lebar gara-gara banyak perusahaan di Amerika ramai-ramai mengalihkan sebagian kegiatannya ke luar negeri untuk menghemat pengeluaran gaji Perusahaan penerbangan American Airlines, misalnya, memborongkan pemrosesan tiket penumpang, yang setiap harinya mencapai 550 kg, kepada sebuah perusahaan pengolah data di Barbados . Biaya tambahan memang juga harus dikeluarkan AA untuk mengirimkan data tadi lewat satelit ke kantor pusatnya di Tulsa. Tapi, sesudah dihitung, pemroses data di Barbados itu - yang cukup dibayar US$ 2,20 per jam - masih lebih murah dibandingkan harus membayar pemrosesan data Amerika yang USS 9 per jam. Para pekerja di Singapura, seperti yang dilakukan Wearnes Technology Ltd., juga memperoleh dolar semacam itu dari mengerjakan semikonduktor untuk kepentingan perusahaan komputer Micro Science di Sillicon Valley, California. Kendati mungkin nilai tambah dari situ kecil, lapangan kerja yang bisa diberikan dengan hanya menjadi subkontraktor, jumlahnya cukup lumayan. Paling tidak bisa mengurangi pengangguran tenaga terampil. Karena alasan itu, tentu, maka sebuah perusahaan pengolah data di RRC mau juga menerima pekerjaan dari Pacific Data Services, AS, hanya dengan US$ 4 per hari bagi setiap pekerjaannya. Padahal, jika pengolahan data itu dilakukan di Amerika, setiap pekerja akan memperoleh US$ 12 per jam. Bahkan negara maju seperti Irlandia, menurut majalah Time, sekarang juga ikut terjun untuk memperoleh pekerjaan itu. Dan cukup berhasil. Compucorp, sebuah perusahaan jasa informasi yang mangkal di California, sudah menggunakan jasa programer dan teknisi komputer Irlandia, yang cuma membutuhkan gaji sepertiga dari gaji tahunan pekerja sejenis di Amerika yang mencapai US$ 50 ribu. Ada 66 orang bekerja di Irlandia untuk Compucorp. Dan ribuan orang lagi di luar Amerika akan mendapat kesempatan serupa, kalau gaji pekerja di Amerika makin meroket.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo