Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Harga emas batangan pada Selasa, 18 Maret 2025, mengalami kenaikan sebesar Rp 4.000 dibandingkan dengan hari sebelumnya. Kini, harga emas Antam berada di level Rp 1.745.000 per gram. Sementara itu, harga buyback atau harga jual kembali emas juga naik Rp 4.000 menjadi Rp 1.594.000 per gram.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kenaikan ini tercermin dalam seluruh kategori berat emas batangan yang ditawarkan di situs resmi Logam Mulia. Berikut daftar harga emas batangan hari ini:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Rincian Harga Emas Batangan Antam per 18 Maret 2025:
0,5 gram: Rp 922.500 (harga dasar), Rp 924.806 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
1 gram: Rp 1.745.000 (harga dasar), Rp 1.749.363 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
2 gram: Rp 3.430.000 (harga dasar), Rp 3.438.575 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
3 gram: Rp 5.120.000 (harga dasar), Rp 5.132.800 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
5 gram: Rp 8.500.000 (harga dasar), Rp 8.521.250 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
10 gram: Rp 16.945.000 (harga dasar), Rp 16.987.363 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
25 gram: Rp 42.237.000 (harga dasar), Rp 42.342.593 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
50 gram: Rp 84.395.000 (harga dasar), Rp 84.605.988 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
100 gram: Rp 168.712.000 (harga dasar), Rp 169.133.780 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
250 gram: Rp 421.515.000 (harga dasar), Rp 422.568.788 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
500 gram: Rp 842.820.000 (harga dasar), Rp 844.927.050 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
1.000 gram: Rp 1.685.600.000 (harga dasar), Rp 1.689.814.000 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
Sementara itu, harga emas batangan khusus seperti Gift Series dan edisi Selamat Idul Fitri juga mengalami penyesuaian harga:
Gift Series 0,5 gram: Rp 992.500 (harga dasar), Rp 994.981 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
Gift Series 1 gram: Rp 1.895.000 (harga dasar), Rp 1.899.738 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
Edisi Selamat Idul Fitri 5 gram: Rp 9.335.000 (harga dasar), Rp 9.358.338 (termasuk pajak PPh 0,25 persen)
Selain emas, perak murni juga mengalami pergerakan harga. Untuk perak murni dengan berat 250 gram, harga dasarnya berada di Rp 5.550.000 dan sudah termasuk PPN 11 persen menjadi Rp 6.160.500. Sementara itu, perak murni dengan berat 500 gram dijual dengan harga dasar Rp 10.700.000 dan harga setelah PPN 11 persen menjadi Rp 11.877.000.
Pilihan Editor: Harga Emas Naik Rp 28 Ribu per Gram, Tembus Rp 1,74 Juta