Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Kapolri Listyo Sigit Prabowo Raih Penghargaan dari IAWP

Kapolri Listyo Sigit Prabowo mendapat penghargaan dari IAWP dinilai telah memberikan kontribusi memajukan perempuan dalam kepolisian.

6 Mei 2023 | 17.37 WIB

Penghargaan buat Kapolri Listyo Sigit Prabowo dari IAWP. Foto: IAWP
Perbesar
Penghargaan buat Kapolri Listyo Sigit Prabowo dari IAWP. Foto: IAWP

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mendapat penghargaan dari International Association of Women Police (IAWP), organisasi global untuk petugas kepolisian wanita atau perempuan yang yang berperan dalam keadilan kriminal. Penghargaan tersebut diberikan karena Kapolri dinilai telah memberikan kontribusi yang signifikan dalam mempromosikan dan memajukan perempuan dalam kepolisian. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Rencananya, penghargaan tersebut akan diberikan kepada Kapolri pada 17 September 2023. Momentum pemberian penghargaan itu bertepatan dengan kegiatan penyelenggaraan IAWP ke-60 di Auckland, Selandia Baru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Selamat kepada penerima Penghargaan IAWP 2023, Listyo Sigit Prabowo dari Kepolisian Indonesia,” tulis pengumuman resmi IAWP, Jumat, 5 Mei 2023, bertepatan dengan hari ulang tahun Kapolri yang ke-54 tahun.

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, Firli Bahuri dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kanan) di rumah dinas Kapolri di Jakarta Selatan, Ahad, 16 April 2023/istimewa

Kapolri menyampaikan terima kasih kepada IAWP atas apresiasi yang diberikan dengan mendapatkan penghargaan tersebut.

"Terima kasih dan penghargaan tertinggi saya kepada IAWP dan semua pihak karena telah memberi saya IAWP Awards 2023 He for She. Merupakan suatu kehormatan bagi saya dan INP,” jelas Listyo Sigit, yang menjabat Kapolri sejak 27 Januari 2021.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus