Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Apa Saja Kategori Promo Tiket Kereta Api Menjelang Lebaran

Mendekati libur Lebaran, PT Kereta Api Indonesia (KAI) sering menyediakan potongan harga tiket kereta api dalam program Ramadan Festive 2025.

16 Maret 2025 | 19.27 WIB

Calon penumpang kereta api melakukan pemeriksaan tiket keberangkatan di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat, 22 April 2022. Stasiun Gambir per jumat (22/4/) menyediakan 33 KA beroperasi, dari jumlah tersebut 7 diantaranya merupakan KA tambahan. Adapun Volume penumpang berangkat sebanyak 6.300 atau 41 persen dari total Tempat Duduk yang tersedia sebanyak 15.506. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Calon penumpang kereta api melakukan pemeriksaan tiket keberangkatan di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat, 22 April 2022. Stasiun Gambir per jumat (22/4/) menyediakan 33 KA beroperasi, dari jumlah tersebut 7 diantaranya merupakan KA tambahan. Adapun Volume penumpang berangkat sebanyak 6.300 atau 41 persen dari total Tempat Duduk yang tersedia sebanyak 15.506. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menggelar berbagai promosi. Salah satu program yang paling dinantikan adalah flash sale tiket kereta api dengan harga mulai dari Rp 100 ribu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Program ini tidak hanya memberikan kemudahan dalam melakukan perjalanan, tetapi juga memberikan pengalaman mudik yang aman dan nyaman sehingga pelanggan dapat menikmati perjalanan liburan dengan lebih tenang dan bahagia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Salah satu program flash sale ini juga akan mereka lakukan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. 

Pada tahun 2025, menjelang musim mudik Lebaran, PT KAI kembali meluncurkan program "Ramadan Festive 2025" melanjutkan program yang mereka tawarkan pada tahun 2024 kemarin. Tahun lalu mereka menawarkan 38.00 tiket kereta api, dalam promo reguler dan promo flash sale. 

Tahun ini juga kembali dengan pemesanan mulai 18 Maret 2025, pukul 12.00-13.00. Nantinya mereka akan menjualkan tiket kereta api dengan harga mulai dari Rp 100 ribu saja. 

Promo Ramadan Festive dan Flash Sale ini juga ditekankan hanya berlaku bagi tiket-tiket kereta api dengan jadwal keberangkatan 18 Maret-11 April 2025. Untuk promo reguler sendiri PT KAI memberikan diskon pembelian tiket sampai 20 persen saja. Mereka menyediakan tautan tiket dana kawasan mana saja yang akan bisa digunakan. 

Ada pun syarat dan ketentuan lain dalam penggunaan promo menarik ini adalah pembelian flash sale hanya bisa menggunakan aplikasi Access by KAI pada 18 Maret 2025 pukul 12:00 - 13.00.

Jadi, pastikan Anda telah mengunduh aplikasi ini dan mengaktifkan akun KAI Anda. Promo ini juga disebutkan tidak berlakuk untuk kereta-kereta kelas Compartment, Luxury, Panoramic, Priority, Imperial, dan/atau Kereta Wisata lainnya.

Jadwal keberangkatan dan harga awal tiket yang akan dimasukkan ke dalam promo ini bisa juga dicek di dalam aplikasi KAI dan jika Anda salah membeli jadwal tiket kereta api atau ingin mengubahnya, masih bisa dilakukan. PT KAI masih memberikan penawaran perubahan jadwal, tetapi sesuai dengan aturan yang berlaku. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus