Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

PT PNM Buka Lowongan Kerja Account Officer di Yogyakarta dan Klaten

Permodalan Nasional Madani (PNM) (Persero) membuka lowongan kerja account officer di Yogyakarta dan Klaten.

26 Juni 2022 | 16.15 WIB

Ilustrasi wanita mencari lowongan kerja. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi wanita mencari lowongan kerja. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -PT Permodalan Nasional Madani (PNM) (Persero) membuka lowongan kerja untuk posisi sebagai Account Officer .

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang Lembaga Keuangan Non Perbankan ini merupakan anak usaha BRI yang berbisnis di bidang pembiayaan mikro. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, hingga tahun 2020, perusahaan ini memiliki 62 kantor cabang ULaMM, 626 kantor layanan ULaMM, dan 2.668 kantor cabang Mekaar.

Ini adalah deskripsi pekerjaan PT. PNM (Persero) :

• Gaji tetap UMK daerah setempat

• BPJS Kesehatan

• BPJS Ketenagakerjaan

• Jenjang karir

• Asuransi jiwa

• Tunjangan Hari Raya

• Tempat tinggal/mess

• Kendaraan dinas dan uang BBM

Tanggung Jawab PNM

• Menjalankan berbagai upaya, yang terkait dengan operasional perusahaan, untuk meningkatkan kelayakan usaha dan kemampuan wirausaha para pelaku bisnis UMKMK.

• Membantu pelaku UMKMK untuk mendapatkan dan kemudian meningkatkan akses pembiayaan UMKMK kepada lembaga keuangan baik bank maupun non-bank yang pada akhirnya akan meningkatkan kontribusi mereka dalam perluasan lapangan kerja dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

• Meningkatkan kreatifitas dan produktivitas karyawan untuk mencapai kinerja terbaik dalam usaha pengembangan sektor UMKMK.

Selanjutnya Persyaratan...

Penempatan Kerja

• Kab. Bantul : Kasihan, Gamping, Sewon, Jetis, Pleret, Banguntapan, Imogiri, Pandak, Sanden, Pajangan.

• Kab. Kulon Progo : Nanggulan, Lendah, Kokap, Temon, Kalibawang, Pngasih • Kab. Klaten Syarat Pekerjaan : Penempatan : Kabupaten Bantul dan Kulon Progo

Syarat Lowongan

• Perempuan usia maksimal 30 tahun

• Laki-laki usia maksimal 22 tahun

• Pendidikan minimal SMA/K Sederajat

• Belum menikah/ menikah

• Mampu mengendarai motor

• Memiliki E-KTP/KTP sementara

• Tidak sedang kuliah

• *Khusus daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur pendidikan D3 (usia maks. 24 tahun) dan S1 (usia maks. 25 tahun)

• Daftar melalui LINK

• Info lengkap, hubungi +628119883610 (Kab. Bantul) dan +6285741099587 (Kab. Kulon Progo)

PT PNM memulai sejarahnya pada tahun 1999. Hingga tahun 2000, perusahaan ini mengelola kredit yang sebelumnya bernama Kredit Likuiditas Bank Indonesia (KLBI). Pada tahun 2006, melalui program kemitraan, perusahaan ini dipercaya untuk mengelola dana amanah dari sejumlah perusahaan terkemuka.

Pada Agustus 2008, perusahaan ini meluncurkan Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) untuk dapat memberikan pinjaman modal kepada UMKM. 

Pada tahun 2009, perusahaan ini mulai mencari pendanaan dari perbankan dan pasar modal. Pada tahun 2010, perusahaan ini meluncurkan program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) untuk dapat memberikan pelatihan kewirausahaan kepada para nasabahnya.

Baca Juga: Job Fair di Jakarta Barat Bakal Digelar Juli 2022, Tersedia Lowongan Kerja di 40 Perusahaan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus