Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Solo Great Sale 2023, Ada Paket Bundling Wisata 3 Hari 2 Malam di Hotel Berbintang Mulai Rp 550 Ribu

Solo Great Sale akan resmi dibuka melalu Opening Ceremony di depan Balai Kota Solo, Rabu, 4 Oktober 2023.

30 September 2023 | 21.11 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Aplikasi SGS Go yang dapat dipergunakan sebagai sarana belanja selama penyelenggaraan Solo Great Sale 2023 yang dimulai 1 hingga 31 Oktober mendatang. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Solo - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kota Solo akan menggelar acara soft launching penyelenggaraan Solo Great Sale (SGS) 2023 di CFD depan Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Minggu, 1 Oktober 2023. Adapun pelaksanaan SGS akan resmi dibuka melalu Opening Ceremony di depan Balai Kota Solo, Rabu, 4 Oktober 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua Bidang Acara (Bidang I) SGS 2023 Daryono menjelaskan ada empat konsep yang akan ditampilkan selama event itu berlangsung hingga 31 Oktober mendatang. Konsep pertama yaitu Festival Wisata yang diambil dengan tujuan meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Solo dan sekitarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Dalam Festival Wisata ini SGS 2023 menyediakan paket bundling wisata yakni paket 3 hari 2 malam di hotel bintang 3 seharga Rp 550 ribu/pak," jelas Daryono saat digelar konferensi pers SGS 2023 di Kantor Kadin Kota Solo, Sabtu, 30 September 2023.

Ia menyebut kuota paket wisata itu tersedia sebanyak 1.500 kamar dan masih bisa bertambah. Selain itu terdapat paket untuk hotel bintang 4 seharga Rp 700 ribu/pak dan hotel bintang 5 Rp 850 ribu/pak.

"Selain itu SGS juga bekerja sama dengan PT KAI untuk Bundling Wisata dengan Tiket Kereta, Selama pelaksanaan SGS 2023 tiket dari Solo maupun menuju ke Solo akan mendapatkan diskon," katanya.

Konsep kedua ialah Festival Belanja yang bertujuan mendorong suasana Sale benar-benar terasa selama pelaksanaan SGS 2023. Dengan begitu dapat menjadi daya tarik masyarakat untuk berbelanja di penyelenggaraan SGS ini.

"Kegiatan yang menanti dalam Festival Belanja ini antara lain SGS Mebel Sale Expo (Clearance Sale) dengan Asmindo pada tanggal 4-8 Oktober 2023 bertempat di Pendhapi Gedhe dan halaman Balai Kota Solo," tuturnya. 

Selanjutnya terdapat Elektronik Great Sale dengan menghadirkan hingga 8 brand besar pada tanggal 13-22 Oktober di The Park Mall Solo Baru Selain itu terdapat banyak lagi event sale dengan membuat program di mal-mal dan pusat perbelanjaan yakni Latest/Night Sale 

Konsep ketiga yaitu Festival Event, diadakan untuk mendorong terselenggaranya berbagai event di Kota Solo selama penyelenggaraan SGS 2023. Sekaligus festival event ini menjadi daya tarik wisata ke Kota Solo.

"Konsep Festival Event akan meriah dengan banyak kegiatan di dalamnya, mulai dari Opening Ceremony pada tanggal 4 Oktober 2023 malam di Balai Kota Solo," jelasnya.

Selanjutnya: Kadin menyebut nilai transaksi bukanlah target

Rangkaian acara dalam Festival Event selanjutnya yakni Surakarta Mini Triation pada tanggal 7 Oktober 2023 di Tirtomoyo Manahan, Otomotif Great Sale Expo tanggal 2-8 Oktober di Solo Paragon Mall, Adikarya Batik Nusantara 6-8 Oktober di Pracima Tuin Mangkunegaran bersama PPUMI, BUMN UMKM Great Sale 19-22 Oktober di Solo Paragon Mall.

Kemudian ada Pameran UMKM Batik dan Carft tanggal 25-29 Oktober di Solo Paragon Mall, hingga closing ceremony tanggal 31 Oktober di Lokananta.

Konsep terakhir dalam SGS 2023 adalah Festival Dunia Usaha yang bertujuan meningkatkan wawasan dan kemampuan para pelaku usaha setra meningkatkan peluang usaha di Kota Solo dan sekitarnya.

Kegiatan yang dilakukan antara lain, mendorong aktivasi penggunaan QRIS bersama Bank Indonesia sebagai alat pembayaran non tunai di kalangan pelaku usaha. Khususnya di pasar tradisional dan UMKM di kota Solo. 

"Selain itu dalam Festival Dunia Usaha Ini juga terdapat Sosialisasi Literasi dan Pameran Fintech bersama OJK. Dan terakhir Forum Bisnis Entrepreneur Pride tanggal 28-29 Oktober di Lokananta bersama HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia)," ucap dia.

Ketua Kadin Kota Solo Ferry S Indriyanto mengakui dalam SGS yang ke-9 kali ini nilai transaksi bukanlah target melainkan menitikberatkan pada peningkatan kunjungan wisata ke Kota Solo. "Keberhasilan kita adalah bagaimana masyarakat merasakan Solo Great Sale ini," ujar Ferry.

Lebih lanjut Ferry mengatakan 17 titik prioritas pembangunan Kota Solo yang digarap Pemerintah Kota Solo di bawah kepemimpinan Wali Kota Gibran Rakabuming Raka menjadi modal awal SGS 2023. Adapun SGS ke-9 itu menjadi titik awal untuk semua pelaku usaha berbenah dengan lebih kreatif.

"Ini harus kita tangkap. Artinya pariwisata dan belanja harus kita ciptakan lebih kreatif lagi. Pentingnya paket promo wisata untuk bergerak berbeda. Serta membuat program wisata secara lebih masif,” ucap dia.

Menurut Ferry, daya beli masyarakat harus diciptakan dengan mengadakan program-program diskon. "Untuk tahun ini SGS lebih fokus pada peningkatan kunjungan orang ke Solo dan terjadi repeat dan repeat lagi. Sehingga kita konsep SGS untuk lebih terasa dan bermanfaat bagi masyarakat,” katanya.

Ferry mengajak semua pelaku usaha baik itu UMKM hingga pabrikan besar dalam satu bulan ini bisa bergotong royong menciptakan event diskon yang nantinya akan masyarakat tunggu.
“Satu bulan ini saja kita mencoba untuk Bersatu padu. Kunci menghadapi dunia usaha ke depan yang belum jelas adalah kekompakan. Dari SGS ini menjadi momentum kita," ucap dia.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus