Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Taktik Mendag Ramaikan Aktivitas Ekspor-Impor di Pelabuhan Bitung

Ekspor-Impor di Pelabuhan Bitung sebelumnya hanya dibatasi untuk tiga produk saja.

30 Oktober 2017 | 12.09 WIB

Menteri Perdagangan  Enggartiasto Lukita menjawab pertanyaan wartawan di Auditorium Kementerian  Perdagangan, 3 April 2017. TEMPO
Perbesar
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita menjawab pertanyaan wartawan di Auditorium Kementerian Perdagangan, 3 April 2017. TEMPO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita menyatakan pemerintah saat ini menambah aktivitas ekspor-impor di Pelabuhan Bitung, Sulawesi Utara. Sebelumnya, kegiatan ekspor impor di pelabuhan tersebut hanya dibatasi tiga produk, yakni makanan dan minuman, pakaian jadi, serta barang elektronik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saat ini pemerintah pusat telah membuka aktivitas ekspor impor di Pelabuhan Bitung yang sebelumnya hanya dibatasi tiga produk saja," katanya saat melakukan kunjungan kerja di Manado, Minggu, 29 Oktober 2017.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Mendag menambahkan Pelabuhan Bitung kini sudah terbuka untuk aktivitas ekspor-impor lainnya, seperti produk alas kaki, mainan anak-anak, kosmetik, obat tradisional dan keperluan lainnya.

Dengan dibuka keran ekspor-impor ini diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pelaku usaha di Sulawesi Utara. "Dipastikan akan mampu meningkatkan perekonomian di daerah," kata Mendag lagi.

Mendag menjelaskan peluang ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh pengelola Pelabuhan Bitung maupun pemerintah daerah setempat, dan meminta semua regulasi harus siap.

"Bea Cukai dan Karantina harus siap, jangan sampai dibuka keran ekspor impor ini, jangan sampai ada penyelundupan," katanya pula.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey mengatakan hal itu merupakan kabar yang membahagiakan bagi daerah yang dipimpinnya. "Berarti Pelabuhan Bitung sebagai hub port akan berjalan dengan baik," katanya.

Ia berharap dengan penambahan aktivitas ekspor-impor di Pelabuhan Bitung bisa terjadi peningkatan arus barang dan jasa di Sulawesi Utara, dan otomatis akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerah ini.

ANTARA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus