Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Zenius Education (Zenius) dan PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek) mengadakan grand try out untuk membantu calon mahasiswa lolos Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), salah satu syarat masuk perguruan tinggi. Grand Try Out yang berhadiah beasiswa ini didukung juga oleh perusahaan asuransi digital, PT PasarPolis Indonesia (PasarPolis).
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tak hanya diadakan secara daring, try out ini juga diberikan secara cuma-cuma. Lalu, ada juga beasiswa senilai lebih dari Rp 1 miliar yang disiapkan untuk Rp 100 peserta dengan nilai tertinggi. Lalu paket asuransi bagi 200 peserta dengan nilai tertinggi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kami percaya bahwa pemberian beasiwa dan perlindungan asuransi ini dapat membantu para calon mahasiswa mempersiapkan masa depan mereka di tengah kondisi pandemi Covid-19," kata CEO Zenius Sabda dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat, 5 Juni 2020.
Untuk mengikuti try out ini, calon mahasiswa tingga melakukan registaris di aplikasi Zenius. Periode pendaftaran dibuka dari tanggal 3 Juni 2020. Mereka yang sudah terdaftar kemudian akan mendapatkan kode gratis untuk mengikuti try out di aplikasi Zenius.
Try out kemudian diadakan pada 8, 15, 22, dan 29 Juni 2020. Meski diadakan secara daring, namun try out ini akan dilakukan secara disiplin, layaknya try out pada umumnya.
Grand Thttps://www.tempo.co/tag/beasiswary Out pun akan menerapkan durasi waktu pengerjaan serentak dan peserta baru akan mulai mengerjakan soal tepat pukul 19.00 WIB hingga 21.00 WIB. Selain soal try out, peserta pun bisa mendapatkan kisi-kisi UTBK, video pembahasan soal, serta pemantauan hasil try out tertinggi di Leaderboard.
FAJAR PEBRIANTO