Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

5 Alat Makeup yang Wajib Dimiliki Wanita meski Tak Suka Dandan

Tak suka dandan bukan berarti seorang wanita bisa tampil polos begitu saja. Berikut lima macam makeup yang mesti dimiliki perempuan.

25 Maret 2018 | 20.26 WIB

Ilustrasi wanita memakai lipstik. Wathiq Khuzaie/Getty Images
Perbesar
Ilustrasi wanita memakai lipstik. Wathiq Khuzaie/Getty Images

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Merias wajah dan menata rambut identik dengan wanita. Namun ada pula wanita yang malas berdandan. Alasannya beragam, dari ribet sampai enggak betah lama-lama menghadap cermin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Meski malas berdandan, wanita tetap harus punya alat makeup. Berikut daftar alat rias yang mesti dimiliki oleh perempuan yang malas berdandan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

1. Pemulas bibir
Bibir tanpa warna bagaikan taman tanpa bunga. Bibir akan terlihat pucat jika tidak diberi pemulas. Artis Putri Marino, 24tahun, yang gemar tampil minim riasan mengatakan bahwa lipstik dan lip tint merupakan dua jenis pemulas bibir yang patut dimiliki.

Ilustrasi lipstik warna nude. SkinStore

“Yang penting bibir terlihat sedikit berwarna. Dengan demikian, saya siap dan lebih percaya diri pergi ke mana-mana. Muka polos saja sebenarnya enggak masalah buat saya,” kata Putri.

Pemulas bibir bisa berupa lip balm, lipstik, lip gloss, atau lip tint. Jika ingin tampil natural, lip balm dan lip tint bisa dijadikan pilihan. Jika ingin bermain warna, maka lipstik dan lip gloss bisa Anda lirik. Menurut konsultan kecantikan dari Topshop, Hannah Murray, lipstik juga bisa dijadikan perona pipi.

“Saya menggunakan lipstik sebagai perona pipi baik untuk pemotretan atau untuk diri sendiri. Usapkan sedikit lipstik lalu ratakan di bagian tulang pipi dengan jari. Untuk tampil natural, pilihlah warna rosy pink, coral, dan beige,” sarannya.

2. Pelembab
Meski malas berdandan, jangan lupa bahwa kulit wajah harus selalu terhidrasi dan terlindungi. Pemilik merek perawatan kecantikan Votre Peau, Dr. Ricky Fernando Maharis, mengatakan pelembabyang digunakan harus mengandung SPF untuk melindungi kulit dari sinar matahari.

“Sinar matahari mengandung UVA dan UVB yang memicu sensasi terbakar pada kulit, penuaan dini, kerutan, bahkan kanker kulit. Pelembab dengan SPF 30 saja sudah bisa melindungi kulit dari paparan sinar UV sekitar 93 persen, sedangkan SPF 50 memberi perlindungan hingga 97 persen,” jelas Ricky.

Ilustrasi wanita menggunakan pelembab. shutterstock.com

3. Bedak
Bedak menyerap minyak di kulit. Kadar minyak berlebih membuat wajah terlihat kusam. Karenanya, bedak salah satu alat yang wajib ada di kotak rias Anda.Vice President Clinique Laboratories, Scott Miselnicky, merekomendasikan jenis bedak translucent yang dapat menyatu serta tidak mengubah warna kulit.

“Bedak translucent sangat bagus untuk mengontrol minyak di wajah. Anda dapat menyapukan bedak ini beberapa kali tanpa khawatir tampak terlalu tebal sehingga mendapatkan efek natural yang lebih sempurna,” ujarnya.

Ilustrasi bedak tabur atau bubuk. shutterstock.com

4. Pemulas mata
Pemulas mata atau eyeshadow adalah kosmetik berikut yang harus Anda miliki. Eyeshadow memiliki banyak fungsi. Selain memberi efek dramatis pada mata juga bisa digunakan untuk memulas alis. Pilihlah palet eyeshadow dengan warna alami seperti coklat, abu-abu, krem, oranye, beige (kuning kecokelatan), dan shimmer.

Warna kecoklatan dan abu-abu dapat digunakan sebagai pemulas alis. Cukup gunakan kuas alis kemudian bingkai mata dengan eyeshadow tersebut. Warna krem dan oranye dapat digunakan sebagai bronzer sedangkan krem serta shimmer cocok untuk highlighter.

Ilustrasi menggunakan eyeshadow. youtube.com

5. Maskara
Maskara membuat mata terlihat lebih segar dan berkarakter. Tanpa eyeliner pun, mata bisa terlihat lebih besar dengan maskara. Selain itu, maskara bisa dijadikan pengganti pensil alis dalam konsidi darurat. Karena warnanya jauh lebih pekat, aplikasikan maskara sedikit demi sedikit secara perlahan.

Ilustrasi maskara/bulu mata. Shutterstock.com

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus