Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Waspada, Kenali Tanda-tanda Kanker Pankreas Telah Menyebar ke Organ Lain

Kanker pankreas stadium lanjut atau kanker yang menyebar ke bagian tubuh lain memerlukan intervensi dan pengawasan medis segera.

26 Desember 2022 | 22.55 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pelaksanaan Endoscopic Ultrasound-Guided Radiofrequency Ablation (EUS-RFA) oleh Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Gastroenterologi dan Hepatologi Rinaldi Lesmana lakukan pengobatan kanker pankreas

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -Kanker seperti yang banyak ketahui merupakan penyakit kronis yang terjadi ketika sel-sel dalam tubuh tumbuh secara tidak terkendali dan tidak normal, salah satunya kanker pankreas. Kanker pankreas adalah kanker yang dimulai pada organ pankreas.

Itu terjadi ketika sel-sel di pankreas mengalami perubahan atau mutasi pada DNA mereka, yang memaksa sel tumbuh tak terkendali untuk membentuk tumor.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kanker pankreas pada stadium awal mungkin dapat dicegah secara mandiri, namun kanker stadium lanjut atau kanker yang menyebar ke bagian tubuh lain memerlukan intervensi dan pengawasan medis segera. Berikut pemaparan lebih lanjut, dikutip dari Times of India.

Baca : Kenali Pose Yoga untuk Meningkatkan Produksi Insulin dan Menjaga Pankreas

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut Cancer Research UK, gejala kanker pankreas yang paling umum adalah rasa lelah dan tidak enak badan. Gejala lain termasuk:

- merasa atau sedang sakit
- penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan
- sakit perut
- mata dan kulit menguning (jaundice)
- penumpukan cairan di perut (asites) 

Bahaya Kanker Pankreas Stadium Lanjut

Masih menurut Cancer Research UK, kanker pankreas stadium lanjut didefiniskan sebagai kanker yang telah menyebar dari tempat awalnya. Para ahli percaya kanker pankreas jarang terjadi dan sering datang tanpa gejala dan oleh karena itu, ketika pertama kali didiagnosis, bisa sangat berbahaya.

Terkadang gejala baru muncul pada tahap selanjutnya. Area paling umum penyebaran kanker pankreas adalah hati yang juga dapat menyebar ke paru-paru, di dalam perut atau ke kelenjar getah bening di dekatnya.  

Apa yang terjadi ketika kanker menyebar ke hati atau di dalam perut

Kanker stadium lanjut, juga dikenal sebagai kanker metastasis dapat menimbulkan gejala tergantung pada lokasi penyebaran kanker. Menurut Cancer Research UK, jika kanker menyebar ke hati, maka akan menimbulkan gejala seperti:

- ketidaknyamanan atau nyeri di sisi kanan perut
- merasa sakit
- nafsu makan yang buruk dan penurunan berat badan
- perut membengkak (asites)
- Penyakit kuning atau menguningnya kulit dan bagian putih mata 

Jika kanker menyebar ke paru-paru, apa saja gejalanya?

- batuk terus-menerus yang tidak kunjung sembuh, seringkali memburuk di malam hari
- sesak napas
- infeksi dada yang sedang berlangsung
- batuk darah
- penumpukan cairan antara dinding dada dan paru-paru 

Sangat jarang kanker pankreas menyebar ke tulang. Namun, jika penyakit tersebut berkembang dan memengaruhi tulang, hal itu dapat menyebabkan gejala berikut:

- rasa sakit dari kerusakan tulang
- sakit punggung yang dapat semakin parah meskipun istirahat
- tulang menjadi lebih lemah
- hiperkalsemia, yang dapat menyebabkan dehidrasi, sakit, sakit perut, dan sembelit
- Rendahnya kadar sel darah, menyebabkan anemia, peningkatan risiko infeksi, memar dan pendarahan 

HATTA MUARABAGJA
Baca juga : Pemilik Golongan Darah Ini Lebih Berisiko Terserang Kanker Pankreas

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus