Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Bonge, salah satu dari tiga tokoh sentral di Citayam Fashion Week untuk pertama kalinya benar-benar menjajal runway panggung catwalk yang sebenarnya. Ia melenggang mempromosikan busana desainer dan brand lokal Indonesia, yakni 3 Second x Danjyo Hiyoji saat gelaran Jakarta Fashion and Food Festival 2022 pada Ahad, 4 September 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ia terlihat tak canggung meski melenggang bersama selebritas yang sudah lebih dulu dikenal seperti Erika Carlina, Keanu Angelo, Al Ghazali, dan Tyna Dwi Jayanti. Gayanya santai dan percaya diri berjalan di catwalk. "Bonge, Bonge...gayanya keren banget," teriak penonton yang melihat aksi pemuda berusia 17 tahun ini. Caranya berjalan di panggung catwalk sudah selayaknya model profesional. Bonge bahkan bersidekap di tengah panggung. .
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jakarta Fashion & Food Festival 2022 atau yang dikenal dengan JF3 Fashion Festival 2022 kembali digelar secara offline dari 1-11 September 2022 di Tent La Piazza, Summarecon Mall Kelapa Gading. Event Fashion Festival mode terbesar Indonesia ini digelar bekerjasama dengan Pemerintah DKI Jakarta.
Eka Satria Saputra atau lebih dikenal dengan nama Bonge adalah selebritas yang terkenal di TikTok karena fenomena Citayam Fashion Week. Bonge dikenal banyak orang karena sering membuat konten video TikTok bersama remaja SCBD, kepanjangan dari Sudirman, Citayam, Depok, dan Bojong Gede. Mereka memanfaatkan zebra cross di Dukuh Atas untuk memamerkan gaya busana mereka.
Di runawayJF3 Fashion Festival 2022, Bonge mengenakan koleksi pakaian dari 3 Second yang berkolaborasi dengan desainer terkenal asal Jakarta, Dana Maulana atau yang biasa dikenal dengan Danjyo Hiyoji. Bonge mengenakan pakaian berwarna ungu dan kuning lengkap kacamata hitamnya sebagai tambahan aksesoris.Penampilan Bonge mendapat banyak perhatian dan sambutan meriah tepuk tangan dari para pengunjung yang hadir.
"Kita pengen mensupport sehabis pandemi ini orang travelling style dengan 3second dan Danjyo Hiyoji kurang lebih seperti itu," tulis admin di akun Instagram Danjyo Hiyoji. "Dukung terus industri fashion di Tanah Air di JF3", kata Al Ghazali, Erika Carlina, Bonge, dan Wendy Walters dengan kompak.
JESSYCA GAZELLA
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.