Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta -Dalam konser yang mengusung tajuk Slank in Love di Balai Sarbini, Jakarta, Selasa malam, 27 Februari 2018 grup musik Slank berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi wanita. Salah satunya, dengan Sophia Latjuba.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Slank dengan ibunda Eva Celia tersebut berkolaborasi menyanyikan lagu Terlalu Manis. Kaka yang terbiasa mengambil nada tinggi ketika bernyanyi memang tampak cukup kesulitan mengimbangi suara Sophia Latjuba yang mengalun begitu lembut. Namun kolaborasi keduanya terbilang sukses.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Usai bernyanyi di atas panggung, Kaka menyentil Sophia Latjuba yang menurutnya sangat menghayati lagu Terlalu Manis.
"Sophia Latjuba, siapa sih yang terlalu manis? Sampai pelan gitu, sampai Ridho ngikutinnya susah. Berarti dalam banget kayaknya," sentil Kaka. Mendapat pertanyaan seperti itu, Sophia Latjuba terlihat tersipu malu dan tanpa berkomentar apa-apa.
"Serius gue nanyain yang tadi," ucap Kaka mengingatkan Sophia Latjuba karena tak kunjung ada jawaban.
"Apa pertanyaannya?" mantan kekasih Ariel NOAH bertanya balik.
"Pertanyaannya, pacarmu mana?" timpal Kaka yang mengundang gelak tawa para penonton.
Kolaborasi antara Slank dan Sophia Latjuba ini memang untuk pertama kalinya. Namun mereka sudah sama-sama merasa nyaman dan kabarnya akan duet bareng lewat sebuah lagu nanti.