Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Amerika Serikat - Ahad, 15 Oktober 2017 lalu menjadi momen bahagia bagi pasangan Joe Jonas dan Sophie Turner. Pasalnya, pasangan ini resmi bertunangan. Melalui akun Instagram, Sophie Turner memamerkan foto cincin bertunangan. Sama halnya dengan Joe Jonas yang melakukan hal serupa. Siapakah sosok Sophie Turner yang akan dinikahi oleh Joe Jonas itu?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sophie Turner merupakan artis kelahiran Northampton, Northamptonshire, Inggris, 21 Februari 1996. Saat berumur 2 tahun, Sophie pindah ke Chesterton, Warwickshire.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ia bersekolah di Warwick Prep School sampai berumur 11 tahun. Ia melanjutkan studi di King’s High School for Girls. Ia juga merupakan member dari Playbox Theatre Company sejak berumur 3 tahun.
Turner memulai karir aktingnya pertama kali saat membintangi serial Game of Thrones (2011-sekarang) sebagai Sansa Stark di stasiun HBO.
Serial ini membawa namanya terkenal di kalangan internasional. Guru dramanya mendukung Turner untuk audisi film ini, yang bahkan mengharuskan Turner mengecat warna rambutnya dari pirang alami menjadi kemerahan.
Ditengah kesibukannya dalam bermain serial Game of Thrones, Sophie tetap tidak melupakan tanggung jawabnya sebagai murid di masa yang lalu. Turner mempunyai guru bimbingan belajar saat syuting serial drama Game sampai berumur 16 tahun. Pekerjaan rumahnya lalu akan dikirimkan ke gurunya di sekolah. Sophie Turner juga merupakan penggemar berat serial Hannibal dan Breaking Bad.
Selain Game of Thrones, ia juga pernah bermain dalam film televisi Thirteenth Tale (2013) dan Another Me (2013), film aksi komedi Barely Lethal (2015), dan berperan sebagai Jean Grey di X-Men: Apocalypse (2016).
Selain berakting, Sophie Turner juga menunjukkan kebolehannya di dunia modeling. Ia ikut dalam Karen Millen’s Fall 2014 Campaign. Sophie juga mempunyai saudara kembar. Namun saudara kembarnya itu meninggal sebelum dilahirkan. Ibu Sophie Turner adalah seorang guru di sekolah keperawatan, sedangkan ayanhnya bekerja di sebuah perusahaan distribusi pallet.
Sebelum menjalin hubungan dengan Joe Jonas, Sophie Turner sempat terlibat hubungan asmara dengan gitaris dari band The Vamps, James McVey. Ia mulai berkencan dengan Joe Jonas sejak November 2016 lalu.
JENNY WIRAHADI | IMDB- HOLYWOODLIFE