Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi SZA atau Solana Imani Rowe berada di puncak daftar nominasi Grammy Awards 2024. Ajang penghargaan musik tertinggi di Amerika Serikat itu mengumumkan daftar lengkap nominasi dari 94 kategori pada Jumat, 10 November 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berkat album keduanya, SOS, SZA yang rilis pada Desember 2022, dia memimpin daftar artis dengan kategori terbanyak. Pada Grammy Awards 2024, SZA menerima total sembilan nominasi
Profil SZA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
SZA penyanyi dan penulis lagu Amerika. Dikutip dari IMDb ia lahir di St. Louis, Missouri, Amerika Serikat pada 8 November 1989. SZA memiliki gaya musik yang memadukan unsur ritme blues, hiphop, dan soul. Dia menjadi terkenal dengan album studio debutnya, Ctrl pada 2017. Musiknya biasanya bertema patah hati dan citra diri.
SZA bertumbuh di Maplewood, New Jersey. Dia mulai bermusik pada 2010. Ia merilis dua karya See.SZA.Run dan S. Setelah itu ia menandatangani kontrak dengan label rekaman hip hop Top Dawg Entertainment dan debut dengan album Ctrl yang dirilis pada 9 Juni 2017.
Dikutip dari Britannica, keberhasilan SZA terlihat dari Ctrl yang berada di nomor tiga Billboard Amerika Serikat. Akhirnya pun mendapat sertifikasi platinum industri rekaman Amerika Recording Industry Association of America (RIAA). Album ini dan lagu-lagunya dinominasikan untuk empat Grammy Awards. SZA juga dinominasikan untuk Best New Artist di acara 60th annual ceremony. Ctrl juga mendapat peringkat sebagai album terbaik 2017 oleh Time.
SZA pernah berkolaborasi dalam lagu hit Maroon 5 What Lovers Do. Ia pernah berkolaborasi dengan Kendrick Lamar untuk membuat lagu All the Stars soundtrack Black Panther. Lagu tersebut dinominasikan untuk Golden Globe Award dan Academy Award sebagai Best Original Song. Pada 2021, single yang berjudul Good Days menjadi populer di platform streaming dan menjadi hit 10 besar solo pertamanya di Billboard Hot 100.
YOLANDA AGNE | INTAN SETIAWANTY