Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

Piala Dunia 2022, Melihat Kemeriahan Bandara Hamad Qatar Sambut Suporter Bola

Piala Dunia 2022 Qatar akan dibuka dengan pertandingan pertama, yaitu tuan rumah meladeni Ekuador di Stasion Al Bayt, Al Khor hari ini.

20 November 2022 | 08.28 WIB

Suasana Bandara Internasional Hamad jelang Piala Dunia 2022 di Doha, Qatar, 3 November 2022.  REUTERS/Imad Creidi
Perbesar
Suasana Bandara Internasional Hamad jelang Piala Dunia 2022 di Doha, Qatar, 3 November 2022. REUTERS/Imad Creidi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Piala Dunia 2022 di Qatar siap digelar mulai hari ini. Semarak dan keseruannya telah terlihat di berbagai lokasi dan sudut kota di Doha. Tak terkecuali di Bandara Internasional Hamad yang menjadi salah satu pintu masuk para atlit dan suporter.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tiba di bandara itu, penumpang yang baru mendarat akan disambut dengan logo dan maskot resmi Piala Dunia 2022. La'eeb, sang maskot bertebaran di hampir setiap sudut bandara, termasuk eskalator, area pengambilan bagasi dan pemeriksaan imigrasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Seorang pria berfoto dekat boneka raksasa yang dipersiapkan untuk menyambut Piala Dunia 2022 di Bandara Internasional Hamad di Doha, Qatar, 2 November 2022. Dua bandara internasional Doha telah bersiap untuk membanjiri penumpang jelang bergulirnya Piala Dunia 2022. REUTERS/Imad Creidi

Kedatangan suporter dari berbagai negara seperti Arab Saudi, Inggris, Ekuador dan Meksiko makin membuat atmosfer piala dunia terasa di sana. Terlebih, masing-masing suporter membawa atribut khas tim nasional masing-masing. Misalnya ada suporter timnas Meksiko yang mengenakan topi sombrero dan membawa sebuah replika trofi Piala Dunia.

Menyambut Piala Dunia, Bandara Hamad juga berbenah. Bandara yang pernah ditetapkan sebagai bandara terbaik di dunia versi Skytrax ini menambahkan beragam fasilitas untuk menyambut suporter dan penonton.

Salah satunya adalah loket pengurusan tiket pertandingan Piala Dunia 2022. Di sana penonton bisa mengurus tiket yang telah dipesan sebelumnya.

Anak-anak duduk instalasi bola raksasa jelang Piala Dunia 2022 di Bandara Internasional Hamad di Doha, Qatar, 3 November 2022. Penyelenggara mengharapkan lebih dari 1,2 juta pengunjung untuk datang ke negara itu untuk turnamen yang dimulai pada 20 November hingga 18 Desember. REUTERS/Imad Creidi

Suporter juga mendapatkan kenyamanan akomodasi di Qatar dengan menumpangi bus ke tujuan penginapan masing-masing secara gratis. Selain bus, para pemegang kartu Hayya, yakni kartu identitas pengganti visa selama Piala Dunia 2022 bisa menaiki trem dan kereta metro secara gratis.

Piala Dunia 2022 Qatar akan dibuka dengan pertandingan pertama, yaitu tuan rumah meladeni Ekuador di Stasion Al Bayt, Al Khor, mulai pukul 19.00 waktu Qatar atau 22.00 WIB. Dalam gelaran tahun ini, diprediksi ada sekitar 1,5 juta penonton yang datang.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus