Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

Pilot American Airlines Beri Sapaan Hangat untuk Penumpang Usai Insiden di Washington DC

Momen pilot American Airlines memberikan pengumuman yang menenangkan penumpang viral di TikTok

4 Februari 2025 | 10.08 WIB

Ilustrasi pilot. Shutterstock
Perbesar
Ilustrasi pilot. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pilot American Airlines penerbangan AA1044 dari Jacksonville ke Miami, memberikan sapaan hangat kepada penumpang sebelum lepas landas. Pilot itu melakukannya beberapa jam setelah insiden tabrakan pesawat dengan helikopter Black Hawk di atas Sungai Potomac Washington DC, Rabu 29 Januari 2025. Sebanyak 67 orang tewas akibat kecelakan pesawat tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Momen pilot menyapa penumpangnya direkam oleh Leighton Mixon,, salah satu penumpang dan menjadi viral di TikTok. Video tersebut telah ditonton lebih dari 6,5 juta kali di TikTok dengan ribuan pengguna mengomentari pesan pilot kepada penumpang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Anda mungkin takut terbang, dan itu tentu bisa dimengerti, tapi ketahuilah bahwa kopilot saya dan pramugari serta saya sendiri menempatkan keselamatan Anda dan tanggung jawab membawa Anda ke Miami, kepada keluarga Anda, liburan Anda, gerbang Anda, di "tingkat tertinggi." Saya tidak punya panggilan yang lebih tinggi daripada mengantar Anda dengan hati-hati dan profesional hari ini, jadi bersantailah dan nikmati malam yang indah saat kita terbang. Kita akan segera berangkat [dan] menyambut Anda," ujar pilot dalam video tersebut. 

Sesama awak pesawat

Leighton Mixon, yang berasal dariJacksonville, Florida, mengatakan pesan itu sangat berarti untuk dirinya dan penumpang lain yang berada di dalam pesawat itu. Dia mengaku merasa cemas dan khawatir karena perjalanannya dilakukan sehari setelah kecelakan.  “Saya hanya ingin [mengatakan] betapa bersyukurnya saya kepadanya dan kata-katanya di saat seperti ini. Setelah kejadian tragis seperti itu," katanya seperti dilansir dari Fox News.

Sebagai sesama kru pesawat, Mixon sebenarnya juga penasaran bagaiamana pilot dan kru pesawat menangai situasi ini dan meredakan kegugupan semua penumpang. Sebab itu dia merekam saat pilot memberikan pengumuman untuk mendengar apa yang akan dikatakan. Menurutnya satu pengumuman itu membuat suasana kabin menjadi tenang.

Bahkan selama pilot itu memberikan pengumuman, Mixon baru terdasar, suasana di dalam pesawat cukup hening. Padahal jarang sekali penumpang mendengarkan pengumuman pilot dengan begitu seksama. Memang tugas pilot memberi informasi dan memegang kendali, tapi kebaikan dan empati pilot itu melampui tugasnya. 

Tak hanya pilot, menurut Mixon sebagai pramugari juga berperan dalam mengapa pengumuman tersebut terasa begitu istimewa dan perlu. Dia mengatakan sebagai karyawan maskapai penerbangan, tentu terus berlatih untuk setiap kemungkinan skenario terburuk, dan berharap serta berdoa kepada Tuhan semoga hal itu tidak pernah terjadi.

"Anda bisa saja melakukan segalanya dengan benar, namun hal itu tetap berada di luar kendali Anda," katanta.  "Itu membuatku takut, tetapi juga membuatku tenang. Kami tidak memegang kendali."

Pilot lain juga melakukan hal serupa

Pengguna TiKTok lainnya yang melihat video Mixon, juga memberikan reaksi yang sama terhadap sapaan pilot tersebut. "Dia sangat baik, tahu bahwa hatinya mungkin lebih berat dari sebelumnya," tulis seorang pengguna.

“Sepertinya dia merasakan ketakutan itu… Saya senang dia membicarakannya,” tulis pengguna lain.

"Suaranya terdengar seperti berat saat dia mengatakan bahwa dia tidak mempunyai panggilan yang lebih tinggi. Hatinya sangat berat," tulis salah satu pengguna Tiktok

 "Betapa inginnya saya memeluknya di akhir penerbangan. Saya hanya bisa membayangkan betapa hancurnya komunitas mereka juga," ungkap orang lain.

Pengguna lainnya juga menceritakan pengalaman serupa. Dia menjelaskan pilot yang membawa pesawat yang ditumpanginya juga memberikan pengarahan untuk memastikan semua berjalan lancar.  "Semua pilot kami melakukan itu kemarin...pilot saya meluangkan waktu ekstra untuk menyampaikan pengumuman yang indah kepada para penumpang begitu mereka naik," tulis yang lain.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus