Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Proses Megan Domani Syuting di Paris untuk Serial Bad Boys vs Crazy Girls 2

Megan Domani mengaku harus beradaptasi dengan cuaca di Paris dan belajar Bahasa Prancis untuk syuting Bad Boys vs Crazy Girls 2.

12 November 2023 | 13.58 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Megan Domani membintangi Bad Boys vs Crazy Girls 2. Foto: Instagram/@viuindonesia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sukses dengan Bad Boys vs Crazy Girls tahun lalu, Viu kembali menghadirkan romansa Megan Domani dan Devano Danendra dalam Bad Boys vs Crazy Girls 2 (BBCG) yang akan tayang pada 4 Desember 2023 secara serentak di 16 negara. Kali ini para tokoh memasuki babak kehidupan yang baru setelah memasuki jenjang kuliah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam season terbaru kali ini, hubungan Liam (Devano Danendra) dan Kate (Megan Domani) memanas akibat LDR (Long Distance Relationship). Kate sibuk karena sedang magang pada perusahaan mode di Paris, sedangkan Liam semakin terpuruk karena karier bermusiknya tak berkembang. Dastan (Antonio Blanco Jr), teman masa kecil Kate, tiba-tiba hadir di antara mereka dengan perasaan yang terpendam lama. Juga ada Mikayla (Davina Karamoy) yang muncul dalam perjalanan karier Liam saat mulai menanjak.

Syuting di Paris: Pengalaman Pertama Megan Domani

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berperan sebagai Kate yang sedang magang di perusahaan fashion ternama asal Paris, Megan Domani terbang ke kota cinta itu untuk melangsungkan proses syuting. Sebagai pemeran utama, Megan dan Devano beradu peran di Prancis untuk serial BBCG 2.

Megan Domani mengungkapkan bahwa proyek kali ini merupakan syuting pertamanya di luar negeri. Makanya, dia semangat saat syuting meski menghadapi beberapa tantangan. "Jadi memang ini pertama kali, aku syuting di luar negeri. Bisa dibilang lumayan challenging ya dari budayanya, orang-orangnya, semuanya berbeda. Cara syutingnya pun lebih berbeda ya akan lebih kecil dibandingkan di Indonesia," ujar Megan Domani dalam acara official poster & teaser release di Kemang, Jakarta. 

Megan Domani Belajar Bahasa Prancis

Berlatar tempat di Paris, Megan yang berperan sebagai Kate juga mengaku menghadapai beberapa tantangan saat syuting BBCG 2. "It was very fun, aku bisa bilang banyak tantangannya juga kan orang Prancis beneran ya. Jadi ada beberapa yang kita harus ngajak ngobrol dulu dengan bahasa Inggris mereka yang kurang lancar. Jadi ya memang agak sulit," katanya.

Untuk syuting serial Viu original ini, Megan juga harus memperlajari bahasa Prancis, "Belajar karena memang kru syuting di sana juga banyak yang orang Prancis. Jadi belajar dikit-dikit lah," ujarnya. 

Proses syuting serial terbarunya di Paris, Prancis telah berlangsung pada September dan memakan waktu sekitar 8 hari. Megan mengaku orang-orang di sana juga tampak bingung tapi karena skalanya juga tidak sebesar di Indonesia jadi mereka lancar menggarap beberapa adegan bersama Devano Danendra.

Kesan Megan Domani Syuting di Paris, Prancis

Megan mengaku ada banyak kenangan indah yang ia dan lawan mainnya alami saat syuting di Paris. Apalagi soal hal yang paling berkesan. "Banyak sih, kayaknya menurut aku yang bikin seru syuting di sana itu set-setnya ya. Kayak kita tuh jarang banget pakai lampu karena seindah dan seterang itu sih Paris," ujar Megan Domani.

Selain itu, dia juga menjelaskan seputar perbedaan cuaca yang menjadi salah satu tantangan. Perbedaan udara itu juga membuat Megan dan segenap kru lain harus menyesuaikan dengan lingungan sekitar. Sejak pertama datang, Paris sedang panas, lebih panas daripada Indonesia. Tiba-tiba, di pertengahan syuting, Megan mengaku cuaca jadi sangat dingin sampai menggigil.

"Semoga kalian yang nonton nanti akan suka dengan hasilnya!" tutur Megan Domani.

INTAN SETIAWANTY

Intan Setiawanty

Intan Setiawanty

Memulai karier jurnalistik di Tempo pada 2023. Alumni Program Studi Sastra Prancis Universitas Indonesia ini menulis berita hiburan, khususnya musik dan selebritas, pendidikan, dan hukum kriminal.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus