Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Belum lama ini, Youtuber Ria Ricis menjadi perbincangan di dunia maya. Hal ini dikarenakan dua video terbaru yang ia unggah di channel Youtubenya yang berjudul Saya Pamit dan Saya Kembali.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam video pamitnya, Ria Ricis mengungkapkan kenginannya untuk rehat sejenak dari YouTube dan meliburkan tim produksinya. Baru saja pamit dua hari, Ricis kembal aktif mengunggah video Saya Kembali yang berisi keseruannya bersama tim produksinya saat sedang berlibur di pantai.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam video terbarunya itu, Ricis mengungkapkan alasan mengapa ia pamit sejenak dari YouTube. Dalam video berdurasi 13 menit tersebut Ria Ricis dihipnosis Deny Darko dan diwawancara mengenai alasannya pamit.
“Sebenernya dulu udah pernah ngomong, pas 10 juta pas dapet diamond udah pengen berhenti karena capek,” ujar Ricis setelah dihipnotis oleh Deny Darko. “Tapi setelah 10 juta justru banyak yang dukung dan support untuk lanjut, keluarga juga support,” lanjutnya.
Menurut Ricis pekerjaan dan jadwalnya yang padat menyebabkan dirinya dan timnya merasa kelelahan dan butuh rehat sejenak. “Sebenernya aku juga enggak pengen berhenti, tapi karena ada beberapa masalah di dalam rumah, di kantor, terus aku juga udah capek jadi gimana solusinya, jadi aku bilang aku mau buat vlog terakhir aja, terus tim Ricis juga aku liburin supaya mereka bisa santai dulu,” ujar Ricis.
Senin, 29 Juli 2019 lewat unggahan terbarunya di Instagram, Ricis mengumumkan jika ia dan timnya kembali untuk membuat vlog. “Jujur enggak kuat baca komen di Youtubem IG, an DM. Demi kalian, demi kita, Ricis dan tim Ricis kembali mulai hari ini dan jam 3 ada vlog baru,” tulisnya. Popularitas Ria Ricis bermula dari review terhadap berbagai bentuk squishy lewat akun Youtubenya. Ia punya julukan Ratu YouTuber dengan pengikut di atas 11 juta subscribers.
AULIA ZITA