Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Semangati Cak Imin, Pendukung akan Buat Videotron Bila Debatnya Bagus, Sebaliknya...

Pendukung Cak Imin berencana kirim videotron bila debat nanti menampilkan yang terbaik. Sebaliknya, Cak Imin akan diculik ke Rengasdengklok jika....

18 Januari 2024 | 21.50 WIB

Calon wakil presiden Indonesia, Muhaimin Iskandar berjalan di gang saat berkampanye di kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Selasa, 2 Januari 2024. Dalam kampanye tersebut Muhaimin berjanji akan mengubah kondisi perekonomian yang sulit bagi para nelayan dan masyarakat pesisir melalui gagasan perubahan yang digaungkan bersama Capres RI Anies Baswedan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Calon wakil presiden Indonesia, Muhaimin Iskandar berjalan di gang saat berkampanye di kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Selasa, 2 Januari 2024. Dalam kampanye tersebut Muhaimin berjanji akan mengubah kondisi perekonomian yang sulit bagi para nelayan dan masyarakat pesisir melalui gagasan perubahan yang digaungkan bersama Capres RI Anies Baswedan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah videotron untuk Anies Baswedan dibuat, para pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 berencana bikin videotron untuk Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Hal tersebut belakangan ini ramai jadi perbincangan lucu netizen Tanah Air di media sosial.

Videotron untuk Cak Imin

Sebelumnya, Cak Imin mengomentari dukungan dari Olppaemi Project dan Anies Bubble yang dihentikan dari kontrak seminggu di Kota Bekasi dan Jakarta. “Tetap semangat ya. Salam buat teman-teman semua,” tulis Cak Imin di Twitter/X pada Rabu, 18 Januari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melihat respons dari Cak Imin, pendukung Anies yang biasa disebut Humanies itu memberikan semangat untuknya jelang debat cawapres mendatang. Mereka dengan lucu menjanjikan hadiah videotron serupa bila ayah Rara Muhaimin ini menampilkan yang terbaik saat debat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Sama-sama Cak Imin. Cak Imin juga semangat ya latihan debat Cawapres-nya!!! Alhamdulillaah Cak Imin gak baper karena gak dibikinin videotron. Nanti kita bikinin kalau Cak Imin debatnya bagus, semangat!” tulis @lem***.

Bercanda akan Diculik ke Rengasdengklok

Tak hanya janji soal videotron, pendukung Amin juga berencana akan menculik Cak Imin ke Rengasdengklok. Narasi canda ini kemudian jadi perbincangan hangat netizen. Sebab, mereka adil dalam mendukung Anies dan Imin. Makanya, bila membuat kesalahan pastinya akan dikritik juga.

“Terima kasih Cak Imin, semangat juga untuk debat ke-4. kalau Cak Imin blunder, kami dari golongan pemuda akan menculik Anda ke rengasdengklok,” tulis @bim***. Tweet yang viral itu pun ditanggapi oleh Cak Imin dengan lucu, “husshh husshh...jangan culak-culik. Nggak bahaya tah,” tulis @cakiminow.

Canda Rengasdengklok ini mengingatkan beberapa hari sebelum Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945 kala Soekarno diculik para pemuda agar segera merumuskan dan mendeklarasi kemerdekaan. 

Netizen lainnya juga setuju dengan hal tersebut. Sambil bercanda, mereka menganggap bahwa hadiah dan hukuman yang akan diberikan ke Cak Imin sangat lucu. Hal inilah yang disebut-sebut sebagai politik riang gembira oleh para pendukung.

“Kalau nggak bagus mau diculik ke Rengasdengklok,” tulis @sal***. “Ayo Cha Im In, kalau mau dibikinin videotron harus bagus dulu debatnya yaa,” tulis @han***. “Dipancing pakai reward, @cakimiNOW tapi serius pak kalau ga bagus ntr tim (sy juga) akan mengamankan bapak ke Rengasdengklok,” tulis @sal***. “Kalau debatnya bagus. Maaf bgt ya Cak Imin, semua cengcengan ini beneran lucu bgt. Semangat Cak latihan debatnya nanti ada rewardnya,” tulis @yiy***.

LED Truck untuk Anies Baswedan dan Cak Imin

Sementara itu, ada netizen yang membalasnya dengan memberikan informasi bahwa sudah ada proyek LED Truck atau truk dengan layar besar yang akan berkeliling untuk Cak Imin juga. “Humanies. Aku dan beberapa teman ada inisiatif untuk buat LED Truck Support buat Abah Anies & Cak Imin. Kapan sih ? Jakarta, 21 Januari 2024,” tulis @rymnleo.

“Can’t wait!!! Kalau bisa kamu ikut di mobil itu kak. Supaya gak ada yg coba2 sabotase lagi,” tulis netizen yang antusias dengan LED truck untuk Imin. “@cakimiNOW "Jangan khawatir Cak, LED truck desainnya sedang disiapkan, budget jg sdh ada. Cak imin perlu semngat & sukses ato minimal gkblunder aja, nanti LED truck siap jalan,” tulis @mys***.

Intan Setiawanty

Intan Setiawanty

Memulai karier jurnalistik di Tempo pada 2023. Alumni Program Studi Sastra Prancis Universitas Indonesia ini menulis berita hiburan, khususnya musik dan selebritas, pendidikan, dan hukum kriminal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus