Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

hiburan

Seunghan Meniti Karier Solo Setelah Hengkang dari RIIZE

Mantan anggota grup K-Pop RIIZE, Seunghan, akan melanjutkan kariernya sebagai penyanyi solo naungan SM Entertainment

17 November 2024 | 22.17 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan anggota grup K-Pop RIIZE, Seunghan, akan melanjutkan kariernya sebagai penyanyi solo naungan SM Entertainment. Saat ini, ia mempersiapkan debut solo, yang direncanakan berlangsung pada 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

SM Entertainment, melalui pernyataan resminya pada Jumat, 15 November 2024, mengonfirmasi kabar tersebut. "Seunghan kini sedang bersiap untuk debut solo pada paruh kedua tahun 2025 dengan dukungan penuh dalam pelatihan, produksi, manajemen, dan berbagai aspek penting lainnya," tulis SM Entertainment.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Karier Solo Seunghan

Seunghan meluncurkan akun Instagram, @seunghan.smofficial. Akun tersebut mulai aktif pada Jumat, 15 November 2024, dengan unggahan pertama berupa foto dirinya dalam sesi pemotretan. Foto lainnya adalah potret polaroid, Seunghan, tampil dengan senyuman hangat.

Sejak peluncurannya, akun Instagram Seunghan langsung memikat perhatian, dengan jumlah pengikut yang kini melebihi 90 ribu dan terus bertambah. Ia hanya mengikuti satu akun, yaitu SM Entertainment. "Informasi terbaru mengenai Seunghan akan dibagikan melalui akun resmi ini," keterangan agensi.

Setelah hengkang dari RIIZE, Seunghan, berfokus mengembangkan karier solonya. "Seunghan berkomitmen menunjukkan sisi baru dirinya sebagai artis solo. Kami memohon dukungan dan perhatian hangat Anda," tulis agensi.

Sebelum hengkang dari RIIZE, Seunghan, sempat hiatus selama 10 bulan akibat tersebarnya foto dan video pribadi, yang memicu kritik dari publik. Seunghan berhenti sementara aktivitasnya bersama RIIZE.

Pada 10 Oktober 2024, SM Entertainment mengumumkan bahwa Seunghan akan kembali aktif pada November 2024, menjadikan RIIZE kembali ke formasi tujuh anggota. Dalam pernyataannya, agensi menyebut Seunghan telah menyesali tindakannya pada masa lalu.

Keputusan SM Entertainment untuk mengembalikan Seunghan ke RIIZE memicu reaksi keras dari warganet Korea. Sebanyak 1.000 papan bunga kematian dikirim ke gedung SM Entertainment di Seoul pada 13 Oktober 2024, sebagai ungkapan protes. Setelah gelombang protes, Seunghan, memutuskan untuk keluar dari RIIZE dan mengumumkannya melalui surat yang diunggah pada 13 Oktober 2024. 

Kepergian Seunghan dari RIIZE memicu aksi boikot oleh penggemar internasional, yang menempelkan stiker RIIZE is 7 di album dan merchandise grup tersebut.

SOOMPI | KOREA TIMES

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus