Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Victoria – Sebuah keluarga di Victoria, Australia, menemukan sekumpulan biji emas saat sedang memperingati Hari Ibu di alam liar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca:
Keluarga di Bendigo, Victoria, Australia ini, yang meminta agar identitasnya tetap dirahasiakan, sedang berjalan bersama anjing piaraan mereka yang bernama Lucky di pinggiran kota pada Ahad pagi pekan lalu.
Tiba-tiba, putri mereka menendang sesuatu saat sedang berjalan.
Baca:
“Saya berjalan melewati emas itu begitu saja tapi putri saya menendangnya saat berjalan. Dia lalu berkata,’Ayah, itu emaskah? Lalu saya bilang mungkin saja,” kata ayah dari keluarga ini kepada media Bendigo Advertiser seperti dilansir News pada Senin, 13 Mei 2019.
Awalnya ayah dan kedua putrinya tidak yakin bahwa benda itu adalah emas. Setelah dikumpulkan, kepingan biji emas ini mencapai berat 624 gram dengan harga sekitar 35 ribu dolar Australia atau sekitar Rp350 juta.
Baca:
Ahli emas di supermarket IGA di kawasan Bendigo, Victoria, mengkonfirmasi bahwa kepingan itu adalah emas. Si ayah diberitahu nilai emas itu bakal lebih mahal kalau dijual sekaligus.
“Kami memang sedang butuh uang. Jadi waktunya pas sekali,” kata si ayah kepada Bendigo Advertiser. Si ayah mengaku kesulitan tidur karena menyimpan emas sebanyak itu di rumah. “Sebaiknya memang dijual saja,” kata dia.