Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan akan turun hampir seharian penuh pada hari ini, Rabu, 21 Januari 2025. Wilayah DKI kemungkinan sudah diguyur hujan sejak dinihari tadi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut prediksi cuaca yang diterbitkan BMKG pada pukul 19.00 WIB Selasa malam kemarin, hujan berintensitas sedang sudah mengguyur wilayah Kepulauan Seribu pada Rabu dinihari.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sejak pukul 07.00 WIB pagi menuju tengah hari, hujan masih turun di seluruh wilayah Jakarta. BMKG mencatat suhu udara hari ini berkisar 24-30 derajat Celcius, sedangkan tingkat kelembapan udaranya 80-95 persen. Kondisi cuaca itu diprediksi masih bertahan hingga pukul 19.00 WIB nanti.
Cuaca basah diramalkan masih akan awet hingga akhir pekan ini. Tim BMKG sebelumnya memperkirakan hujan sedang hingga lebat akan membasahi sejumlah wilayah Indonesia pada 21-27 Januari 2025. Potensi hujan tersebut juga masih tinggi karena berbagai sebab.
"Kondisi ini menambah risiko bencana hidrometeorologi, termasuk banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang," begitu bunyi pernyataan BMKG di akun Instagram resminya pada 21 Januari 2025.
Menurut BMKG, angin Monsun Asia diperkirakan tetap aktif hingga akhir Februari 2025, sementara fenomena La Niña lemah terus berlangsung hingga pertengahan tahun 2025. Gelombang atmosfer, seperti Rossby dan Kelvin, juga akan melintasi wilayah Indonesia dalam sepekan ke depan dan memberi kontribusi pembentukan awan hujan yang meluas.
Fenomena Gelombang Rossby Ekuator yang berpropagasi ke arah barat terpantau aktif di Samudra Hindia barat Pulau Sumatera hingga sebelah selatan Nusa Tenggara Timur, sebagian besar Pulau Sumatera, Kepulauan Riau, Laut Natuna, Bangka Belitung, Laut Jawa, Pulau Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Laut Flores, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Laut Flores, Laut Banda, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua, dan Papua Pegunungan.
Faiz Zaki berkontribusi dalam penulisan artikel ini.