Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

6 Alasan Patrick Kluivert Seharusnya Bisa Mengangkat Level Performa Timnas Indonesia

Patrick Kluivert resmi menggantikan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. Ia mendapat beban target lolos ke Piala Dunia 2026.

15 Januari 2025 | 13.12 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pelatih Kepala Timnas Indonesia Patrick Kluivert saat diperkenalkan oleh PSSI di Hotel Mulia, Jakarta, 12 Januari 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Patrick Kluivert resmi menggantikan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. Legenda Ajax Amsterdam dan FC Barcelona itu memiliki target membawa skuad Garuda ke panggung Piala Dunia 2026.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Karier kepelatihannya mungkin kurang menonjol, tetapi itu bukan berarti Kluivert sama sekali tidak berkompeten untuk menangani Jay Idzes dan kawan-kawan. Berikut enam alasan pelatih asal Belanda itu seharusnya bisa mengangkat level permainan Timnas Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Tidak Ada Kendala Bahasa dan Budaya

Sebagian besar pemain inti Timnas Indonesia saat ini dihuni pemain-pemain naturalisasi asal Belanda. Kluivert yang berasal dari Belanda tentunya tidak memiliki kendala komunikasi dengan para pemain, termasuk dalam hal kebiasaan dan budaya.

Dengan pemain-pemain yang berlaga di Liga 1, Kluivert bisa menggunakan bahasa Inggris. Kebetulan semua pemain Timnas dari Liga 1 bisa berbahasa Inggris.

2. Lobi Pemain Diaspora

Dalam jumpa pers perdana perkenalannya sebagai pelatih Timnas, Kluivert mengaku sudah berbincang dengan beberapa nama pemain keturunan, salah satunya gelandang Jairo Riedewald.

Sebelumnya Jairo diketahui sulit dinaturalisasi karena beberapa pertimbangan tertentu, salah satunya karena ia sudah pernah memperkuat Timnas Belanda pada level senior. Beberapa pemain keturunan lainnya juga sudah didekatinya, namun Kluivert menolak menyebutkan nama-nama mereka.

3. Dukungan dari Asisten Pelatih

Dalam hal strategi, Patrick Kluivert akan dibantu dua asisten pelatih asal Belanda, Denny Landzaat dan Alex Pastoor. Landzaat berpengalaman menjadi asisten pelatih di berbagai klub Belanda, Arab Saudi, hingga Hungaria sejak 2015.

Sedangkan Alex Pastoor yang dijuluki Profesor dikenal sebagai ahli strategi dan berpengalaman di berbagai klub Belanda sebagai pelatih kepala.  Gelandang Timnas, Thom Haye, sempat merasakan sentuhan Pastoor saat keduanya sama-sama di klub AZ Alkmaar pada 2014.

Pastoor juga pernah mengantarkan tiga klub yang ditanganinya promosi ke kasta tertinggi Liga Belanda, Eredivisie, yakni Excelsior(2009-2010), Sparta Rotterdam (2015-2016), dan Almere City (2022-2023). Beberapa asisten pelatih lainnya termasuk pelatih fisik juga akan bergabung, demikian pula para asisten terpilih dari Indonesia.

4. Disegani sebagai Legenda

Pada sepak bola era 1990 hingga 2000-an, Kluivert selalu menjadi andalan lini depan Timnas Belanda. Ia juga tergabung di klub-klub besar macam Ajax, AC Milan, hingga FC Barcelona. Sosoknya sebagai legenda Timnas Belanda yang memiliki nama besar di masa lalu akan membuat semua pemain Timnas Indonesia segan dan hormat kepadanya.

5. Pengalaman sebagai Asisten Pelatih Timnas Belanda di Piala Dunia 2014  

Patrick Kluivert tentu tidak menyia-nyiakan kesempatan menimba ilmu kepelatihan ketika menjadi asisten Louis Van Gaal di Timnas Belanda pada 2012-2014 lalu. Sebagai asisten pelatih, Kluivert ikut berkontribusi membawa Belanda menempati posisi ketiga Piala Dunia 2014 di Brasil.

Kluivert dan Van Gaal memang sudah sering bekerja sama sebelumnya, tepatnya sejak Kluivert masih menjadi pemain di Ajax Amsterdam dan FC Barcelona. Van Gaal sendiri dikenal sebagai salah satu pelatih tersukses di dunia. Ia berhasil meraup berbagai gelar bersama klub-klub besar macam Ajax, Barcelona, Bayern Munchen, hingga Manchester United.  

6. Menerapkan Permainan Menyerang

Kluivert mengaku menyukai formasi empat bek (4-3-3 atau 4-2-3-1) yang cenderung menyerang. Hal ini disampaikan sendiri oleh Kluivert saat perkenalannya beberapa waktu lalu. Strategi ini tentu berbeda dengan pelatih sebelumnya, Shin Tae-yong, yang gemar memasang formasi tiga bek dan cenderung bertahan mengandalkan serangan balik.

Namun, Kluivert menuturkan, dirinya juga akan mempertimbangkan berbagai kondisi sebelum menentukan pola permainan yang akan diterapkannya di lapangan. Tentunya menarik untuk menantikan skema menyerang seperti apa yang akan diterapkan Kluivert saat menghadapi Australia dan Bahrain pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C pada Maret mendatang. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus