Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Buku

Rehal-susanto pujomartono

Jakarta: yayasan kesejahteraan jayakarta dan

17 September 1983 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

UMAR WIRAHADIKUSUMAH, DARI PERISTIWA KE PERISTIWA Oleh: Kol. (Purn) R.A. Hidayat dan kawan-kawan Penerbit: Yayasan Kesejahteraan Jayakarta dan B.P. Sandaan, Jakarta, 1983, 311 halaman. BEGITU Umar Wirahadikusumah terpilih sebagai wakil presiden, Maret lalu, berbagai penerbitan berlomba menerbitkan riwayat hidupnya, memanfaatkan kekosongan tiadanya biografi tokoh ini. Buku ini adalah salah satu instant book, yang tampaknya paling tebal -- dan mungkin paling mahal: Rp 12.500. Tebalnya buku tentu tak menjamin isinya bakal bernas. Begitu juga buku ini. Orang boleh kecewa setelah membaca lebih dari 300 halaman buku ini karena sosok pribadi Umar tak jelas tergambar. Sebagian besar isi buku ini tak relevan: puluhan foto, kliping koran, surat keputusan, dan yang paling membosankan adalah cerita tentang berbagai operasi militer ABRI -- karena sama sekali tak menonjolkan peranan Umar. Maka, timbul kesan, buku ini sengaja berpanjang-panjang. Lebih dari empat perlima bbagian buku ini sebetulnya bisa dibuang. Sebagian besar bahan mutunya kelas dua atau tiga. Tak ada wawancara langsung dengan Umar. Yang lebih parah, sistematika buku ini kacau. Para penulisnya jelas tidak menguasai teknik penulisan. Guntingan berita koran, surat keputusan, foto, dan catatan harian bercampur aduk. Bahkan ada bab yang isinya cuma 17 baris. Untuk sebuah riwayat hidup wakil presiden, buku ini sangat tidak layak. Mungkin sudah tiba saatnya bagi Sekretariat Negara untuk menyiapkan buku riwayat hidup singkat Wakil Presiden Umar, atau kelak juga pejabat tinggi lain yang muncul sebagai pimpinan nasional. Masyarakat perlu memperoleh informasi yang layak tentang riwayat hidup para pemimpinnya, dan dilindungi dari buku murahan yang dijual dengan harga mahal. Susanto Pudjomartono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus