Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta – Meski sudah lewat lima hari setelah terselenggaranya Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) pada 12 Desember lalu, beberapa e-commerce belanja online masih memberikan potongan harga untuk beberapa produknya. Salah satunya adalah Lazada. Menurut pantauan Tempo, dalam halaman utama website-nya, Lazada membagikan diskon sampai 80 persen untuk mainan anak.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Seperti, lego anak yang semula harganya mencapai Rp 410 ribu kini hanya Rp 246 ribu setelah didiskon 40 persen. Atau, Hot Wheels yang mempromosikan ‘beli dua dapat tiga’. Tak hanya itu, jenis mainan Uno Stacko pun kini dibanderol dengan harga Rp 48.500, dari harga semula Rp 150 ribu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tak ketinggalan, barang elektronik seperti peralatan rumah tangga atau telepon seluler pun turut dilabeli diskon sampai 85 persen oleh Lazada untuk pengunjung. Ponsel Xiaomi Redmi Note 4 bisa dibeli dengan harga Rp 1,999 juta dari harga Rp 2,599 juta atau setelah didiskon 23 persen.
Sedangkan e-commerce lainnya, yakni Blibli.com, turut memberikan potongan harga di beberapa kategori, seperti aksesori sepeda motor, produk kecantikan wanita, sampai hiasan Natal dan tahun baru. Ducati Equipment menjadi merek aksesori sepeda motor yang memberikan potongan harga sampai 60 persen. Potongan harga tersebut bisa digunakan pengunjung saat ingin membeli helm, sarung tangan, dan jaket kulit.
Pengunjung bisa membeli helm seharga Rp 7,615 juta untuk tipe helm full face dari harga Rp 11,716 juta. Atau, sarung tangan full dari harga Rp 1,916 juta turun menjadi Rp 1,053 juta, dan jaket kulit bisa dibanderol dengan harga Rp 6,771 juta dari Rp 12,311 juta.
Diskon juga menyasar produk kecantikan wanita pun masih dilabeli harga murah guna menarik minat pembeli setelah masa Harbolnas selesai. Sebut saja seperti Paul and Joe N Shade 304 Lipstik yang bisa dibeli seharga Rp 390 ribu dari sebelumnya Rp 490 ribu dan Bond No. 9 Madison Square Park Women Parfum yang kini bisa dibeli dengan harga Rp 1,760 juta dari harga Rp 2,062 juta.