Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Hyundai Gelar Uji Kendara Ioniq 5 N di Sirkuit Mandalika

-Hyundai Indonesia menggunakan Pertamina Mandalika International Circuit di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk uji coba pengalaman berkendara

14 November 2024 | 15.01 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Mataram -Hyundai Indonesia menggunakan Pertamina Mandalika International Circuit di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk uji coba pengalaman berkendara menggunakan kendaraan terbarunya, Hyundai Ioniq 5 N kepada para media dan KOL di indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Chief Marketing Hyundai Motors, Budi Nur Mukmin menyatakan, Pertamina Mandalika International Circuit adalah salah satu sirkuit terbaik di dunia, tentu saja Hyundai Motors ingin sekali menggunakan sirkuit ini untuk  untuk memberikan pengalaman yang terbaik juga kepada para media mempergunakan kendaraan Hyundai Ioniq 5. "Ini juga salah satu kebanggaan kami karena kami bisa melihat dan merasakan langsung berbagai keunggulan dan berbagai kelebihan yang dimiliki oleh Pertamina Mandalika International Circuit,’’ katanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hyundai mengklaim kendaraannya memiliki konsep electric vehicle hyperformance pertama yang diperkenalkan di Indonesia. Hal yang membedakan IONIQ 5 N dengan IONIQ 5 standar, IONIQ 5 N dibangun dengan tiga filosofi, yaitu corner rush, race-track ability, dan sport-car everyday.

Menurut Budi, Hyundai Ioniq 5 N adalah kendaraan listrik harian yang dapat dipakai secara normal, namun mampu dibawa ke sirkuit dan memiliki kemampuan sangat baik untuk dipacu kencang di lintasan. Kendaraan ini juga memiliki performa yang sangat baik di tikungan dan memiliki berbagai mode setting mengatur penggerak di masing-masing rodanya.

Direktur Utama Mandalika GrandPrix Association (MGPA), Priandhi Satria menjelaskan MGPA sangat menyambut baik kehadiran Hyundai Motors dengan kendaraan Hyundai Ioniq 5 N. ‘’Kami berterima kasih atas keinginan Hyundai untuk menggunakan Pertamina Mandalika International Circuit sebagai tempat resmi melakuan test drive bersama berbagai media dan KOL Indonesia,’’ ujarnya.

Kerja sama ini bukan hanya memperkuat komitmen MGPA dalam mendukung pengembangan industri otomotif di Indonesia, tetapi juga pengembangan industri otomotif berbasis Listrik.

Program ini menurutnya, memberikan kesempatan bagi para penggemar otomotif untuk merasakan langsung performa dari mobil Hyundai Ioniq 5 N di Pertamina Mandalika International Circuit, sekaligus memperkenalkan para pengemudi pada konsep driving experience yang diharapkan dapat meningkatkan apresiasi terhadap kualitas dan inovasi Hyundai.

Priandhi Satria menyebut, dengan sirkuit berstandar international, uji kendaraan di sirkuit dapat berjalan dengan baik serta aman untuk pengemudi dan kendaraannya sendiri. "Khusus untuk kegiatan test-drive kendaraan listrik ini, kami membeli berbagai perlengkapan keamanan yang sebelumnya tidak kami miliki, seperti alat pemadam api ringan (APAR) khusus Lithium-Battery, baju petugas pemadan kebakaran dan juga selimut khusus untuk menutupi kendaraan. Kami sangat menjaga safety pada setiap kegiatan yang dilakukan di sirkuit."

Priandhi berharap kerja sama ini tidak hanya mempererat hubungan MGPA dengan Hyundai, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pengembangan sektor otomotif, pariwisata, dan perekonomian lokal di NTB. Semoga melalui program ini, masyarakat dapat semakin mengenal lebih dekat produk-produk Hyundai, sekaligus menikmati pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan di Petamina Mandalika International Circuit.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus