Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Kominfo Sebut Hoaks Virus Corona Melonjak 10 Kali Lipat

Menkominfo, Johnny G. Plate, menyebut berita bohong atau hoaks tentang virus Corona terus bertambah. Menyebar lewat media sosial.

4 Maret 2020 | 05.00 WIB

Menkominfo Johnny G Plate diperiksa suhu tubuhnya sebelum rapat dengan Presiden Joko Widodo di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa 3 Maret 2020. Pemeriksaan kondisi suhu tubuh bagi tamu maupun pejabat tersebut untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di lingkungan Istana Kepresidenan. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Perbesar
Menkominfo Johnny G Plate diperiksa suhu tubuhnya sebelum rapat dengan Presiden Joko Widodo di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa 3 Maret 2020. Pemeriksaan kondisi suhu tubuh bagi tamu maupun pejabat tersebut untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di lingkungan Istana Kepresidenan. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G. Plate, memastikan persebaran berita bohong atau hoaks virus corona terus bertambah. Data terakhir kementerian menunjukkan terdapat 667 url berkonten hoaks telah beredar di masyarakat.

"Hoaks ditemukan di hampir semua platform media sosial. Bahkan web, WhatsApp Group banyak termonitor," ujar Johnny pada Selasa petang, 3 Maret 2020, di Hotel Borobudur, Jakarta.

Angka tersebut telah meningkat sebanyak 10 kali lipat, dihitung dari data terakhir kementerian per Februari 2020. Bulan lalu, Johnny menyebut kementerian hanya merekam 60 temuan hoaks.

Johnny memastikan Kominfo telah bekerja sama dengan pelbagai platform, seperti Facebook, Twitter, dan Instagram untuk menurunkan konten-konten yang mengandung berita bohong. Sedangkan guna mengantisipasi penyebarluasan, Kominfo turut mengerahkan tim Cyber Drone Kominfo untuk melakukan patroli di dunia maya. 

Di sisi lain, Johnny meminta Kamtibmas serta kepolisian turut mengambil langkah bila menemukan pelaku penyebar hoaks di lapangan. Ia mengklaim sudah bertemu dengan Polri untuk membicarakan langkah-langkah lanjutan yang diperlukan.

Untuk itu, Johnny mengimbau masyarakat tak gampang terpapar hoaks virus Corona. "Karena ini merugikan diri sendiri, keluarga, masyarakat , bangsa dan negara," ucapnya.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
Francisca Christy Rosana

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus