Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ekonomi

Merger Empat Pelindo

23 Desember 2001 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemerintah akan menggabungkan PT Pelindo I, II, III, dan IV. Empat pengelola 120 pelabuhan di seluruh Indonesia ini akan dimerger pada tahun depan. Sasarannya, menciptakan empat pelabuhan strategis bertaraf internasional untuk keperluan ekspor dan impor. Pelabuhan Belawan (Medan) dan Tanjungpriok (Jakarta) akan dijadikan pintu masuk dan keluar untuk Amerika dan Eropa. Sedangkan Tanjungperak (Surabaya) dan Makassar untuk pintu gerbang ke kawasan Asia. Empat pelabuhan ini diharapkan mampu menjadi pesaing pelabuhan Singapura yang dijadikan patokan (benchmark). Menurut Deputi Menteri Negara BUMN Bidang Logistik dan Pariwisata, Ferdinand Nainggolan, langkah ini dilakukan untuk menarik kembali kapal Indonesia yang selama ini lebih banyak memanfaatkan pelabuhan Singapura karena fasilitas di dalam negeri kurang memadai. Diungkapkannya, separuh kargo yang dikelola pelabuhan Singapura berasal dari kapal-kapal Indonesia. Akibatnya, para pengusaha Indonesia mesti mengeluarkan tambahan biaya US$ 100-200 per kontainer. "Potensi dana yang hilang akibat mereka mesti ke Singapura mencapai Rp 40 triliun per tahun," katanya. Bandingkan dengan total penjualan empat Pelindo yang cuma Rp 2,2 triliun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus