Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Rabu sore, 1 Desember 2021, dimulai dari Menteri Investasi Bahlil Lahadalia meminta semua pihak bisa berjiwa besar soal penetapan upah minimum 2022 dan kronologi saldo tabungan nasabah BRI senilai Rp 38,4 juta yang raib.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kemudian ada berita tentang apresiasi Luhut atas pembangunan Bandara Kediri, Ahok yang enggan menanggapi kritik stafsus Menteri BUMN dan gugatan nasabah Jiwasraya ke PN Jakpus. Lalu ada berita pemicu inflasi November 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Keenam berita tersebut terpantau paling banyak diakses oleh pembaca kanal ekonomi dan bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan dari keenam berita tersebut:
1. Upah Minimum, Bahlil: Pengusaha Jangan Dikasih Beban Terlalu Tinggi, Kasihan
Menteri Investasi Bahlil Lahadalia meminta semua pihak bisa berjiwa besar soal penetapan upah minimum 2022. Pasalnya, ia mengatakan saat ini dunia usaha baru mulai bangkit.
"Saya menghargai pikiran mereka (buruh) tapi kita harus ada pada titik tengah. Jadi yang penting mereka bisa dapat gaji, namun usahanya jangan dikasih beban terlalu tinggi, kasihan mereka (pengusaha) ini," ujar Bahlil dalam konferensi pers, Rabu, 1 Desember 2021.
Bahlil mengatakan para pengusaha akibat pandemi harus terus melakukan refinancing terhadap kredit-kreditnya. Mereka, kata Kepala BKPM, selama ini terus membayar bunga, namun pokok utang belum terbayar.
"Kalau ditambah beban lagi, nanti lama-lama perusahaan tutup dan kita semua bubar. Kita sekarang milih nahan sedikit tapi perusahaan selamat atau enggak tahan tapi kita semua enggak dapat apa-apa?" ujar Bahlil.
Menurut Bahlil, berdasarkan pengalamannya sebagai pengusaha, pelaku usaha selalu berpikir tidak hanya mendapat profit, tapi juga menjaga keberlangsungan usahanya sendiri. "Karena kalau dia tidak punya kemampuan membayar pegawai perusahaan, ya tutup."
Simak lebih jauh tentang upah di sini.
2. Nasabah BRI Mengaku Saldo Tabungannya Rp 38,4 Juta Raib, Begini Kronologinya
Salah satu nasabah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. atau BRI asal Yogyakarta Marsen Sinaga mengaku telah kehilangan saldo tabungannya senilai Rp 38,4 juta.
Marsen baru sadar bahwa saldo tabungannya raib ketika akan menarik uang di ATM pada Kamis siang pekan lalu, 25 November 2021, sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu ia kaget karena mengetahui saldo rekening yang dimilikinya hanya tersisa Rp 95.000.
Setelah itu, ia langsung melaporkan ke customer service di kantor BRI cabang Prawirotaman. "Saya meminta petugas CS (customer service) untuk mencetak laporan transaksi atas rekening saya," tulis Marsen dalam unggahan akun Facebook miliknya, seperti dikutip Bisnis, Selasa, 30 November 2021.
Simak lebih jauh tentang tabungan di sini.
3. Soal Bandara Kediri, Luhut: Terima Kasih Gudang Garam, Investasi Sampai Rp 9 T
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengapresiasi progres pembangunan Bandara Internasional Dhoho di Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Dia menilai pembangunan bandara tersebut tergolong cukup cepat.
"Kami tujuh bulan yang lalu datang ke sini dengan Pak Sofyan (Djalil), progresnya baik sekali. Ini akan punya dampak (positif) di Selatan Jawa Timur," kata Menteri Luhut saat berkunjung ke lokasi Bandara di Kabupaten Kediri, Selasa, 30 November 2021.
Ia juga menegaskan dengan keberadaan bandara ini, masyarakat di Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Kediri dan sekitarnya tidak perlu lagi ke Surabaya untuk mengakses transportasi udara. Terlebih lagi dukungan infrastruktur jalan tol yang akan mempercepat konektivitas antardaerah.
Simak lebih jauh tentang Luhut di sini.
4. Disentil Stafsus Erick Soal Borok BUMN, Ahok: Saya Diminta Jadi Keynote Speaker
Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak ingin memperpanjang sentilan dari Staf Khusus Kementerian BUMN, Arya Sinulingga, soal sikapnya memaparkan kasus-kasus kontrak bisnis di perusahaan pelat merah. Arya sebelumnya mengingatkan agar Ahok selalu mengikuti perkembangan dan program yang ada di Kementerian BUMN agar tidak tertinggal informasi.
Komentar Arya dilontarkan menanggapi pernyataan Ahok dalam akun Youtube-nya Panggil Saya BTP yang diunggah beberapa waktu lalu. Ahok menyatakan video itu dibuat saat ia menjadi pembicara kunci dalam acara Pertamina Training Consulting.
“(Itu) Webinar tentang business judgement rule dan saya diminta sebagai keynote speaker oleh PT Pertamina Training Consulting,” ujar Ahok saat dihubungi melalui pesan pendek, Selasa, 30 November.
Simak lebih jauh tentang Ahok di sini.
5. Uang Belum Kembali Rp 50 M, Puluhan Nasabah Jiwasraya Gugat ke PN Jakpus
Sebanyak 52 nasabah PT Asuransi Jiwasraya (Persero) menggugat perusahaan pelat merah ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
"Intinya kami minta untuk uang itu kembali, nilai pokok dan juga bunganya yang dijanjikan," kata anggota tim kuasa hukum 52 nasabah Jiwasraya, Bunga Siagian saat ditemui usai sidang perdana di PN Jakarta Pusat, Selasa, 30 November 2021.
Terdapat 11 tergugat dalam kasus ini, yaitu PT. Asuransi Jiwasraya (Persero), PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, PT Standard Chartered Bank Indonesia, PT. Bank Victoria International Tbk, PT. Bank KEB Hana Indonesia, PT. Bank DBS Indonesia, Menteri Badan Usaha Milik Negara, Menteri Keuangan, PT. Bahana Pembinaan Usaha Indonesia, dan PT. Asuransi Jiwa IFG. Dalam sidang perdana ini tidak semua tergugat hadir.
Simak lebih jauh tentang Jiwasraya di sini.
6. Inflasi November 0,37 Persen Tertinggi di 2021, BPS Sebut 4 Komoditas Pemicunya
Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan bahwa Indeks Harga Konsumen (IHK) pada November 2021 terjadi inflasi sebesar 0,37 persen. Inflasi ini naik dari bulan Oktober yang hanya mencapai 0,12 persen.
Adapun, berdasar tahun kalender, inflasi tercatat mencapai 1,3 persen (year to date/ytd) dan inflasi tahunannya sebesar 1,75 persen (year on year/yoy). "Inflasi bulanan November mencapai 0,37 persen. Ini kalau kita perhatikan merupakan inflasi yang tertinggi di 2021," kata Kepala BPS Margo Yuwono, Rabu, 1 Desember 2021.
Dari pemantauan pada 90 kota di Indonesia sepanjang November 2021, BPS melihat sebanyak 84 kota mengalami inflasi, sementara 6 kota mengalami deflasi.
Simak lebih jauh tentang inflasi di sini.