Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Bahaya Anak Menelan Pasta Gigi, Cek Takarannya

Perhatikan takaran pasta gigi anak saat ia sikat gigi agar tidak tertelan. Apa saja bahayanya?

1 Februari 2020 | 07.00 WIB

Sikat gigi teratur.
Perbesar
Sikat gigi teratur.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Saat mengajarkan anak menyikat gigi, orang tua tahu takaran pasta gigi yang disarankan adalah sebesar biji jagung. Namun, tak sedikit ayah dan ibu yang sering menghiraukan imbauan tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pakar kesehatan gigi dan mulut drg. Ratu Mirah Afifah mengatakan hal ini sangat penting dan bisa berdampak bagi kesehatan anak. Menurutnya, salah satu poin negatif yang bisa muncul akibat pemberian pasta gigi berlebih adalah fluorosis.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Fluorosis adalah suatu kondisi di mana gigi mengalami perubahan warna dengan sedikit bercak putih. Mirah menegaskan bahwa itu terbentuk karena setiap pasta gigi mengandung fluoride.

“Fluoride sebenarnya baik untuk mencegah gigi berlubang. Tapi, kalau diberikan kepada anak terlalu banyak justru membuat gigi tidak terlihat indah,” katanya di Jakarta pada Jumat, 31 Januari 2020.

Selain fluorosis yang bisa mengganggu penampilan, penggunaan pasta gigi secara berlebih dapat meningkatkan risiko tertelan. Apabila tertelan, Mirah mengatakan kandungan pasta gigi dapat menyebabkan iritasi pada perut.

“Anak-anak yang kondisi fisiknya masih lemah bisa mengalami mual, muntah, dan diare,” ujarnya.

Dalam kasus yang lebih serius dan terjadi berulang kali, Mirah juga menuturkan penggunaan pasta gigi berlebih dan tertelan bisa menurunkan jumlah kalsium serta magnesium. Padahal, keduanya sangat penting untuk kesehatan gigi dan tulang.

“Gigi jadi lebih mudah rapuh dan tulang gampang osteoporosis sebelum tua karena dampaknya yang besar, saya mengimbau agar orang tua tidak lagi menyepelekan penggunaan pasta gigi pada anak,” katanya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus