Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Klepon adalah salah satu kue tradisional khas Jawa dengan paduan rasa manis dari gula dan gurihnya parutan kelapa. Klepon sempat viral lantaran disebut makanan yang tidak islami, padahal bahan dan proses pembuatannya sudah terbukti halal.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Klepon sangat nikmat bila dijadikan takjil selama bulan ramadan. Kulitnya yang kenyal dan rasa manis dalam isiannya memiliki makna tersendiri. Dikutip dari Nostalgia Kue Tenong, klepon bermakna peristiwa susah akan terasa mudah dikemudian hari.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mengutip Cookpad, berikut resep membuat klepon:
1. Persiapkan bahan bola ketan yang berupa 250 gram tepung ketan, 50 gram tepung beras, air secukupnya, dan daun pandan.
2. Persiapkan bahan isian berupa gula merah yang disisir sesuai selera.
3. Persiapkan bahan topping untuk klepon, yakni kelapa parut yang sudah dikukus selama kurang lebih 20 menit.
4. Campur semua bahan bola ketan, yakni tepung ketan, tepung beras dan air rebusan daun pandan, kemudian uleni hingga adonan klepon menjadi kalis.
5. Bagi adonan menjadi bulatan kecil, kemudian isi klepon dengan menggunakan gula merah lalu bentuk kembali menjadi bola.
6. Rebus air hingga mendidih, kemudian masukkan bola bola klepon yang sudah Anda bentuk tadi, biarkan hingga klepon mengambang yang menandakan klepon sudah matang.
7. Dinginkan sebentar, lalu baluri klepon dengan menggunakan kelapa parut, dan voillaaa klepon sudah siap dinikmati.
MELINDA KUSUMA NINGRUM
Pilihan Editor: 5 Jenis Kuliner Beragam Nama, Klepon dan Onde-onde Sama?