Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Meghan Markle mengikuti jejak Kate Middleton menikah dengan pangeran Inggris. Tak heran jika penampilan keduanya terus dibandingkan dan menjadi pembicaraan publik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Seusai prosesi pemberkatan pada Sabtu, 19 Mei 2018, giliran gaun resepsi pernikahan Meghan Markle dan Kate Middleton yang mencuri perhatian. Mereka sama-sama tampil glamor, meski gaya keseluruhan berbeda.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Artikel lainnya:
Meghan Markle Pakai Cincin Putri Diana di Resepsi Pernikahan
Tak Ada Balkon, Di Sini Harry dan Meghan Markle Berciuman

Meghan Markle mengenakan gaun rancangan desainer Stella McCartney untuk resepsi pernikahan dengan Pangeran Harry. Warnanya putih polos seperti apa yang dipakainya saat pemberkatan. Namun modelnya berbeda. Gaun resepsi pernikahan Meghan Markle memiliki kerah bermodel halter. Lalu, bagian bawahnya lebih mengembang.
(ew.com)
Sedangkan Kate Middleton memilih gaun rancangan Sarah Burton dari rumah mode Alexander McQueen saat pernikahannya dengan Pangeran William pada 2011. Rumah mode ini turut menciptakan gaun untuk prosesi pemberkatan pasangan itu.
Gaun Kate Middleton memiliki detail lebih beragam ketimbang Meghan Markle. Modelnya strapless lalu mengembang pada bagian bawah. Gaun ini turut dihiasi aksen berlian di pinggangnya, sehingga tidak terkesan monoton.
Kate Middleton juga memakai outerwear untuk resepsi pernikahan. Outerwear berwarna wool ini menghadirkan nuansa serupa gaunnya. Semua berwarna broken white. Baik Meghan Markle maupun Kate Middleton sama-sama terlihat mempesona pada hari pernikahan dengan pangeran Inggris. Cantik!