Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Menurut para peneliti universitas Amerika Serikat, pria tidak subur alias mandul memiliki penis dengan ukuran pendek dibandingkan mereka yang tidak memiliki masalah reproduksi.
Baca juga: Alami Masalah Penis seperti Disfungsi Ereksi, Kenali Faktornya
Ukuran penis ini dihitung saat tegak, di mana perbedaan ukurannya sekitar sepertiga inci, atau sekitar satu centimeter saja, menurut laporan Mirror, sebagaimana dikutip Standar, Senin.
Pimpinan penelitian Dr. Austen Slade dari University of Utah, Salt Lake City mengatakan kepada surat kabar, ”Ini bukan perbedaan yang menyolok, namun ada statistik penting yang jelas.”
“Masih harus ditentukan apakah terdapat potongan panjang penis yang berbeda dalam memprediksi infertilitas yang lebih parah,” ujar Dr. Austen.
Para peneliti mengukur panjang genital dari 815 pria yang dirawat di fasilitas klinik di Denver, Colorado. Penelitian tersebut berlangsung selama tiga tahun.
Pria subur rata-rata saat ereksi memiliki panjang 5,27 inci (13,38 cm). Sementara itu, pria tidak subur memiliki ukuran panjang 4,92 inci (12,49 cm).
Baca juga: Heboh Ratna Sarumpaet: Pria pun Operasi Plastik, Tilik Trennya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini