Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ada beberapa hal yang boleh dilakukan dan tidak setelah sembuh dari Covid-19. Tujuannya untuk menjaga tubuh tetap sehat dan kondisi tidak menurun. Penyintas Covid-19 umumnya tak bisa langsung fit dalam beberapa bulan ke depan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Melansir dari Pink Villa, berikut saran dari ahli gizi dan pelatih kesehatan integratif Neha Ranglani agar pemulihan jauh lebih mudah. Lakukan ini setelah sembuh Covid-19.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Makan aneka warna
Semakin banyak warna makanan di piring, semakin rendah peradangan dan pemulihan yang lebih cepat untuk membantu sehat kembali. Pastikan menyertakan makanan sehat dengan semua jenis warna untuk mendapatkan nutrisi menyeluruh tanpa harus mengonsumsi banyak obat.
Cukup tidur
Dapatkan 7 jam tidur untuk membantu sel memperbaiki diri dan mendetoksifikasi. Tidur sangat penting untuk mengatur fungsi tubuh, terutama saat baru pulih dari Covid-19, membantu sistem kekebalan melawan virus secara efektif dan menggunakan lebih sedikit energi. Jika kurang tidur karena stres, pastikan untuk berlatih pernapasan.
Bernapas
Fokuslah pada pernapasan perut dalam sebanyak mungkin untuk mengurangi stres dan memperkuat paru-paru. Virus corona telah mengajari betapa pentingnya oksigen bagi tubuh dan pernapasan dalam membantu memperkuatnya.
Hidrasi
Cukup minum air dan cairan kaya elektrolit seperti air kelapa, air lemon, dan jus sayuran untuk membantu menghilangkan racun dan mempercepat pemulihan. Karena tubuh lelah melawan virus, tubuh membutuhkan hidrasi yang konstan dan minuman akan membantu merasa lebih baik. Karena virus, sebagian besar pasien Covid-19 merasa sulit menelan makanan padat. Itulah sebabnya minum adalah cara terbaik untuk menjaga tingkat energi tetap tinggi.
Jangan lakukan ini setelah sembuh dari Covid-19.
Hindari gula rafinasi karena dapat menambah peradangan
Masa-masa sulit dan stres membuat Anda ingin menyantap makanan manis. Meskipun dapat menghibur, makanan itu hanya akan memperburuk kondisi. Mengonsumsi kurma, gula merah, atau gula kelapa sebagai pengganti gula rafinasi bisa menjadi alternatif yang bagus.
Hindari makanan yang diproses secara berlebihan
Seperti sereal, biskuit, keripik, karena dapat menambah racun dalam sistem tubuh. Pilihlah makanan alami yang mudah dicerna. Tubuh sudah melawan virus corona dan perlu mengganti semua energi alih-alih mencoba mencerna makanan yang diproses secara berlebihan. Anda hanya membutuhkan makanan bergizi yang mengandung semua jenis vitamin.
Jaga stamina
Tubuh telah melalui banyak hal. Jadi, hindari olahraga berat karena dapat membebani otot dan persendian yang sudah melemah akibat Covid-19. Alih-alih memilih latihan sedang, mulailah dengan sedikit repetisi dan tingkatkan.