Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Musim semi telah tiba; pepohonan mulai kembali memunculkan dedaunan dan bunga-bunganya, tanpa terkecuali pohon dari bunga sakura. Bunga ini mudah dikenali lewat kombinasi warna merah muda dan putihnya yang indah. Tak ada tempat yang lebih baik untuk menyaksikan kelopaknya mekar selain di Jepang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sakura sendiri sebenarnya bukanlah bunga nasional resmi dari Negeri Matahari Terbit. Meskipun begitu, bunga tersebut sudah menjadi top of mind tiap kali orang memikirkan Jepang. Bahkan, penduduk lokal punya kebiasaan memandangi sakura lewat tradisi hanami.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kalau berencana untuk melakukan hanami tahun ini, berikut sederet tempat terbaik untuk melihat bunga sakura di Jepang tahun 2025 berdasarkan rekomendasi Lonely Planet dan Live Japan.
Rekomendasi Tempat Terbaik untuk Melihat Bunga Sakura di Jepang 2025
1. Taman Maruyama, Kyoto
Sebenarnya ada banyak spot favorit untuk hanami di Kyoto. Namun, menurut Lonely Planet, Taman Maruyama merupakan tempat terbaik untuk melihat bunga sakura di kota tersebut. Terdapat sekitar 680 pohon sakura di area taman tersebut, tetapi yang paling ikonik adalah si pohon sakura menangis atau Gion Shidare-zakura. Pohon tersebut menjulang setinggi 10 meter dan sangat mudah ditemukan karena berada tepat di tengah-tengah Taman Maruyama.
2. Taman Yoyogi, Tokyo
Di ibu kota Jepang, Tokyo, wisatawan dapat mampir dan berpiknik di Taman Yoyogi. Lokasi ini juga cocok bagi mereka yang hendak membawa seluruh anggota keluarga karena areanya yang cukup luas. Jangan lupa abadikan keindahan kelopak sakura yang menempel di tiap cabang pohonnya untuk diunggah ke media sosial. Selain memandangi bunga, tak sedikit pula pengunjung yang barbekyuan atau bernyanyi lewat mesin karaoke portabel.
3. Taman Ueno, Tokyo
Dibandingkan Taman Yoyogi, Taman Ueno sebenarnya adalah spot paling populer untuk menyaksikan bunga sakura. Dilansor dari Live Japan, tiap musim semi, destinasi wisata ini menggaet hampir 2 juta pengunjung, yang terdiri dari turis lokal maupun mancanegara. Jadi, karena popularitasnya itu, jangan harap bisa melihat Taman Ueno sepi pengunjung sewaktu musim hanami.
4. Taman Arakurayama Sengen, Fujiyoshida
Pemburu foto estetik wajib mengunjungi Taman Arakurayama Sengen yang berlokasi di Fujiyoshida. Pasalnya, wisatawan bisa menjepret bunga sakura yang indah dengan latar belakang wajah Gunung Fuji yang megah. Sementara musim semi adalah waktu terbaik untuk memandangi sakura di taman ini, pada musim gugur, tempat ini ramai oleh pengunjung yang ingin menyaksikan dedaunan merah khas musim gugur yang menyatu sempurna dengan warna pagoda Kuil Arakura Fuji Sengen, sebut situs Japan National Tourism Organization.
5. Taman Hirosaki, Tohoku
Rekomendasi tempat terbaik untuk melihat bunga sakura di Jepang berikutnya adalah Taman Hirosaki di Tohoku. Terbentang seluas hampir 50 hektare, ada lebih dari 2.500 pohon sakura yang menumbuhi taman ini. Untuk pengalaman hanami yang lebih romantis, wisatawan dapat menyewa perahu dayung untuk menyusuri parit-parit yang diselimuti kelopak sakura.
6. Taman Goryokaku, Hakodate
Di utara Jepang, Taman Goryokaku dapat menjadi pilihan destinasi untuk mengagumi keindahan sakura. Di samping itu, benteng bergaya Prancis yang berbentuk bintang juga menjadi daya tarik lain dari tempat ini. Kalau ingin mendapat sudut pandang yang lebih memukau, naik ke Menara Goryokaku untuk menikmati pemandangan taman, yang bermandikan warna putih dan merah muda, dari atas.
7. Istana Himeji, Himeji
Kalau di Taman Arakurayama Sengen wisatawan berkesempatan melihat pepohonan sakura dengan latar belakang Gunung Fuji dan pagoda Kuil Arakura Fuji Sengen, di sini, Istana Himeji-lah yang mempercantik pemandangan.
Menurut Live Japan, terdapat lebih dari 1.000 pohon sakura di sekitar area istana. Selain itu, tiap festival bunga sakura tiba, biasanya ada tur perahu yang dapat membawa pengujung menyusuri parit-parit sekitar istana seraya menikmati warna merah muda lembut dari pepohonan sakura.
8. Gunung Yoshino, Yoshino
Gunung Yoshino menutup daftar tempat-tempat terbaik untuk melihat bunga sakura di Jepang ini. Yoshinoyama sebenarnya merupakan lereng gunung yang ternyata telah menjadi spot paling terkenal di penjuru negara Asia Timur tersebut untuk memandangi sakura, dilansir Japan Guide.
Area gunung terbagi menjadi empat bagian yang masing-masingnya paling tidak ditumbuhi sekitar 1.000 pohon. Jadi, Anda akan selalu disapa oleh pepohonan sakura dalam perjalanan Anda menyusuri Gunung Yoshino.
Waktu Terbaik untuk Melihat Bunga Sakura di Jepang
Secara umum, seperti disebutkan Lonely Planet, waktu terbaik untuk menyaksikan keelokan sakura di Negeri Matahari Terbit adalah semasa musim semi, yakni sekitaran bulan Maret dan April.
Japan Meteorological Corporation telah mengeluarkan prakiraan terbaru mereka untuk musim bunga sakura di Jepang pada Selasa 6 Maret 2025. Dikutip dari Live Japan, berikut prakiraan tanggal berbunga dan mekar penuh sakura di sejumlah lokasi di Jepang:
- Tokyo: 23 Maret (berbunga), 31 Maret (mekar penuh)
- Nagoya: 26 Maret (berbunga), 5 April (mekar penuh)
- Fukuoka: 26 Maret (berbunga), 4 April (mekar penuh)
- Kyoto: 29 Maret (berbunga), 6 April (mekar penuh)
- Hiroshima: 29 Maret (berbunga), 7 April (mekar penuh)
- Osaka: 30 Maret (berbunga), 6 April (mekar penuh)
- Sendai: 6 April (berbunga), 11 April (mekar penuh)
- Kanazawa: 6 April (berbunga), 11 April (mekar penuh)
- Area Gunung Fuji (Danau Kawaguchi): 13 April (berbunga), 19 April (mekar penuh)
- Sapporo: 27 April (berbunga), 1 Mei (mekar penuh)
LONELY PLANE | LIVE JAPAN | JAPAN GUIDE
Pilihan editor: Menikmati Keindahan Sakura di Taiwan, Kapan Waktu Terbaik?