Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai upaya untuk meningkatkan pariwisata dan meningkatkan pengalaman wisatawan, Departemen Pariwisata Uttar Pradesh, India, menghadirkan Audio Tour Portal berbasis Kode QR. Panduan audio ini dapat diakses oleh wisatawan di lebih dari 100 atraksi utama, termasuk Tak Mahal, kuil kuno Varanasi, landmark spiritual Ayodhya, dan tujuan ikonik lainnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dengan sistem tur adio tersebut, dapat memudahkan wisatawan domestik dan internasional menjelajahi warisan budaya di Uttar Pradesh. Melalui konten audio yang imersif di platform digital ini, wisatawan akan mendapatkan wawasan mendalam tentang sejarah, arsitektur, dan makna budaya di setiap lokasi. Bahkan lebih mudah lagi, mereka juga dapat menggunakan ponsel cerdasnya untuk memindai kode QR yang ditempatkan di berbagai situs.
Tentang Audio Tour Portal
Konten audio yang disiapkan awalnya akan tersedia dalam bahasa Inggris dan Hindi. Namun rencananya, akan ada penambahan bahasa daerah dan internasional di kemudian hari. Tentu saja ini agar dapat menjangkau beragam pengunjung, dari seluruh dunia. Portal web responsif seluler untuk tur audio juga akan terintegrasi secara mulus dengan kode QR, memastikan akses mudah ke konten melalui ponsel cerdas dan tablet.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Setiap konten audio berdurasi elama sekitar 15 menit. Harapannya, dapat memberikan wisatawan pemahaman yang lebih mendalam tentang lokasi-lokasi ini, menjadikan setiap kunjungan pengalaman yang lebih kaya wisatawan dapat mengenal lebih dalam setiap destinasi yang diinginkan.
Sementara, situs-situs utama yang akan menampilkan tur audio kode QR termasuk Taj Mahal, Kuil Kashi Vishwanath, Shri Ram Janmabhoomi, Fatehpur Sikri, dan permata arsitektur Lucknow seperti Hazratganj dan Bara Imambara.
Pusat pariwisata
Menteri Pariwisata Jaiveer Singh sangat antusias terhadap inisiatif tersebut. Menurutnya, tur Audio berbasis Kode QR akan meningkatkan pengalaman pengunjung di Uttar Pradesh secara signifikan. "Dengan memadukan warisan kuno kami dengan teknologi mutakhir, kami bertujuan untuk memberikan wisatawan perjalanan yang lebih mendalam dan berkesan di negara bagian kami. Inisiatif ini menggarisbawahi dedikasi kami untuk memposisikan Uttar Pradesh sebagai tujuan wisata budaya utama," ujarnya.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, inisiatif ini merupakan bagian dari upaya yang lebih luas untuk meningkatkan pariwisata di Uttar Pradesh terutama di era digital. Dengan lonjakan pengunjung setelah pembangunan Kuil Ram Janmabhoomi, negara bagian tersebut telah mengalami peningkatan pariwisata yang signifikan. Ditambah dengan Audio Tour Portal berbasis Kode QR ini, dapat mengundang lebih banyak wisatawan yang tertarik dengan warisan budaya dan spiritual Uttar Pradesh.
TIMES OF INDIA | TOUR AND TRAVEL WORLD
Pilihan editor: Destinasi Hiburan Malam di India, dari Mumbai hingga Bengaluru