Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Meksiko Menolak Intervensi Militer AS Melawan Kartel Narkoba

Presiden Andres Manuel Lopez Obrador menolak usulan beberapa anggota DPR AS tentang tindakan militer di Meksiko melawan kartel-kartel narkoba.

10 Maret 2023 | 07.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Meksiko Andres Manuel Lopez Obrador, Kamis, 9 Maret 2023, menolak seruan dari beberapa anggota DPR AS yang mendorong tindakan militer di Meksiko melawan kartel-kartel narkoba. Menurut Lopez Obrador, proposal ini sebagai ancaman untuk kedaulatan Meksiko.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Kami tidak akan membiarkan pemerintahan asing mana pun untuk campur tangan di teritori kami, apalagi intervensi pasukan bersenjata pemerintahan sebuah negara,” kata Lopez Obrador dalam sebuah jumpa pers reguler.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penculikan empat warga Amerika – dua di antaranya tewas – di sebuah negara bagian perbatasan mengintensifkan seruan dari legislator Republikan di Washington untuk mengambil sikap lebih keras terhadap kejahatan terorganisasi.

Republikan Texas Dan Crenshaw pada Rabu merilis pesan dalam bahasa Spanyol kepada Lopez Obrador di Twitter, menanyakan kepada pemimpin Meksiko mengapa dia menolak proposalnya untuk militer AS mengambil tindakan terhadap kartel narkoba di Meksiko.

"Selain tidak bertanggung jawab, ini adalah bentuk serangan terhadap rakyat Meksiko,” kata Lopez Obrador dalam jumpa pers, sambil menambahkan bahwa Meksiko "tidak menerima perintah dari siapa pun.”

Senator Republikan Lindsey Graham, Senin, mengatakan dalam sebuah wawancara Fox News bahwa “sudah saatnya untuk  memperhatikan Meksiko” dan menganjurkan pengajuan undang-undang untuk mengklasifikasi kartel-kartel Meksiko sebagai “kelompok teroris asing.”

Penculikan dan serangan balasan yang fatal dapat memperumit upaya untuk mendorong kolaborasi yang lebih erat antara AS dan Meksiko tentang imigrasi dan perdagangan narkoba, khususnya fentanil yang sangat mematikan.

Lopez Obrador mengatakan ia akan memulai kampanye informasi publik yang ditujukan kepada orang-orang Meksiko yang ada di Amerika Serikat tentang proposal yang diajukan Republikan.

Jika para legislator Republikan berusaha untuk “menggunakan Meksiko untuk tujuan propaganda, elektoral, dan politik mereka, kami akan menyerukan untuk tidak memilih partai itu," kata Lopez Obrador.

REUTERS

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus