Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pilpres

Jejak Mahfud MD, Pendamping Ganjar Pranowo dalam Kontestasi Pilpres 2024

Tarik mundur ke Pilpres 2019. Nama Mahfud MD juga sempat digadang-gadang sebagai pendamping capres Jokowi.

19 Oktober 2023 | 09.25 WIB

Bakal Calon Wakil Presiden Republik Indonesia, Mahfud MD bersama istri hadir dalam acara deklarasi pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD di Gedung Arsip Nasional, Jakarta, Rabu, 18 Oktober 2023.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Bakal Calon Wakil Presiden Republik Indonesia, Mahfud MD bersama istri hadir dalam acara deklarasi pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD di Gedung Arsip Nasional, Jakarta, Rabu, 18 Oktober 2023. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD resmi menjadi cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Siang ini sekitar pukul 11.00 capres Ganjar Pranowo dan cawapres Mahfud MD mendaftarkan diri ke KPU.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dalam deklarasi yang dilakukan di Gedung DPP PDIP, kemarin Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri didampingi Plt Ketua Umum PPP, M. Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, dan Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang. Pengumuman calon wakil ini dilakukan satu hari sebelum pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum pada 19 Oktober. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tarik mundur Pilpres 2019. Nama Mahfud MD juga sempat digadang-gadang sebagai pendamping capres Jokowi. Namun, Jokowi lebih memilih Ma'ruf Amin. Saat itu, dia menerima ikhlas sebab bukan namanya yang disebut oleh Jokowi saat deklarasi di plataran Proklamasi sore itu.

Profil Singkat Mahfud MD

Mengutip laman Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD adalah seorang politikus dan juga seorang cendekiawan hukum. Ia lahir di Sampang, Madura pada 13 Mei 1957. Ia meraih gelar Doktor Hukum dari Universitas Gadjah Mada dan telah mengajar di berbagai universitas ternama di Indonesia. Mahfud MD juga memiliki karir yang cemerlang di dunia hukum dan politik.

H Moh Mahfud MD lebih dikenal sebagai staf pengajar dan Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta sejak tahun 1984. Sebelum menjabat sebagai Hakim Konstitusi Prof Mahfud MD pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI (2000-2001), Menteri Kehakiman dan HAM (2001), Wakil Ketua Umum Dewan Tanfidz DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) (2002-2005).

Ia pernah juga menjabat sebagai Rektor Universitas Islam Kadiri (2003-2006), Anggota DPR-RI, duduk Komisi III (2004-2006), Anggota DPR-RI, duduk Komisi I (2006-2007), Anggota DPR-RI, duduk di Komisi III (2007-2008), Wakil Ketua Badan Legislatif DPR-RI (2007-2008), Anggota Tim Konsultan Ahli Pada Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Depkum-HAM Republik Indonesia.

Selain itu, Mahfud MD diketahui juga masih aktif mengajar di Universitas Islam Indonesia (UII), UGM, UNS, UI, Unsoed, dan lebih dari 10 Universitas lainnya pada program Pasca Sarjana S2 & S3. Mata kuliah yang diajarkan adalah Politik Hukum, Hukum Tata Negara, Negara Hukum dan Demokrasi serta pembimbing penulisan tesis dan disertasi.

NOVITA ANDRIAN | ADIL AL HASAN 
Pilihan editor: Suasana Rumah Dinas Mahfud MD Jelang Daftar ke KPU Bersama Ganjar

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus