Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Jokowi Jawab Isu Jadi Kader Golkar: Katanya Jadi Dewan Pembina?

Presiden Jokowi mempertanyakan balik kabar yang menyebutkan bahwa dia akan menjadi kader Partai Golkar.

30 Agustus 2024 | 18.34 WIB

Presiden Jokowi menghadiri Penutupan Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu, 21 Agustus 2024. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia terpilih sebagi Ketua Umum Partai Golkar secara aklamasi setelah menjadi calon tunggal dalam Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar. TEMPO/Subekti.
Perbesar
Presiden Jokowi menghadiri Penutupan Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu, 21 Agustus 2024. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia terpilih sebagi Ketua Umum Partai Golkar secara aklamasi setelah menjadi calon tunggal dalam Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar. TEMPO/Subekti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo mempertanyakan balik kabar yang menyebutkan bahwa dia akan menjadi kader Partai Golkar. Jokowi menekankan bahwa itu hanya isu semata.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Lah, katanya jadi ketua? Katanya jadi dewan pembina? Akhhh isu, isu,” kata Jokowi ditemui usai acara di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta Timur, pada Jumat, 30 Agustus 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jokowi semakin memperlihatkan kedekatannya dengan Partai Golkar setelah Bahlil Lahadalia terpilih menjadi ketua umum partai. Misalnya, Jokowi menghadiri penutupan Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, dengan menggunakan jaket kuning yang serupa dengan warna Partai Golkar pada Rabu malam, 21 Agustus 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga menyebut bahwa Partai Golkar membawa kesejukan. Mantan Wali Kota Solo itu pun merasa nyaman berada bersama Golkar. Pernyataan Jokowi ini muncul di tengah ketegangan Presiden dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan imbas Pilpres 2024.

"Berada di dekat pohon beringin, di bawah pohon beringin, membuat kita teduh. Malam hari ini saya merasa sangat teduh," kata Jokowi. "Malam ini saya juga merasa lebih nyaman."

Jokowi mengatakan, dirinya merasa gembira dapat menghadiri Munas XI Partai Golkar. Sebab Golkar merupakan partai yang terbuka bagi siapa saja. Hal tersebut terlihat dari riwayat ketua umum Partai Golkar yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

Misalnya, mulai dari Agung Laksono yang berasal dari Jawa hingga Bahlil Lahadalia yang berasal dari Papua. "Pluralisme Golkar betul-betul terjaga. Itu menurut saya yang membuat Golkar lebih teduh dari yang lain," kata Jokowi.

Sebelum berpidato, Jokowi sempat digoda oleh Bahlil lantaran ia datang dengan mengenakan kemeja kuning. "Ketika menjemput di depan, saya pikir ada kader Golkar baru yang muncul, ternyata Bapak Presiden, karena bajunya sudah kuning," kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ini.

Bahlil menggantikan Airlangga Hartarto yang mundur dari jabatan ketua umum Golkar pada Sabtu, dua pekan lalu. Selama ini Bahlil disebut-sebut sebagai perpanjangan tangan Jokowi untuk merebut Partai Golkar. Tapi Bahlil membantahnya.

Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi melempar sinyal Presiden Jokowi bakal menjadi kader dari Partai Golkar. Budi Arie mengatakan desas-desus itu sangat panas. “Tunggu aja lah. Gosipnya hot, entar aja. Kamu kalau tanya mantep bener,” kata Menteri Komunikasi dan Informatika di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa, 27 Agustus 2024.

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus