Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Mendagri Tito Karnavian Minta Pemda Gelontorkan Bansos Menjelang Lebaran

Mendagri Tito Karnavian mengimbau Pemda memberikan bansos kepada masyarakat yang membutuhkan menjelang Idulfitri.

24 Maret 2025 | 20.27 WIB

Mendagri Tito Karnavian menyampaikan pernyataan kepada wartawan setelah memberikan materi kepada kepala daerah dalam retret di Akmil Magelang, Jawa Tengah, Sabtu, 22 Februari 2025. DOK. ISTIMEWA
Perbesar
Mendagri Tito Karnavian menyampaikan pernyataan kepada wartawan setelah memberikan materi kepada kepala daerah dalam retret di Akmil Magelang, Jawa Tengah, Sabtu, 22 Februari 2025. DOK. ISTIMEWA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengimbau pemerintah daerah agar memperkuat daya beli masyarakat menjelang perayaan IdulFitri 1446 Hijriah. Upaya ini dapat dilakukan dengan menyalurkan bantuan sosial atau bansos kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Tolong juga daerah-daerah menjelang Lebaran ini digelontorkan bansos baik tunai maupun non-tunai," kata Tito dalam Rapat Koordinasi (Rakor) hybrid soal Pengendalian Inflasi Daerah yang berlangsung secara hybrid di kantor Kementerian Dalam Negeri pada Senin, 24 Maret 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Tito juga meminta kepala daerah di seluruh Indonesia melakukan rapat internal untuk mengoptimalkan target pendapatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah atau APBD. Tujuannya supaya Pemda dapat memberikan stimulus positif bagi perekonomian daerah dan memperkuat daya beli masyarakat.

"Agar target pendapatan betul-betul bisa optimal dan tolong jangan disimpan (anggarannya), belanjakan agar ada uang yang beredar di masyarakat, sehingga dapat memicu juga swasta dan memperkuat daya beli masyarakat," kata mantan Kepala Kepolisian RI ini.

Menurut Tito, ketersediaan bahan pangan menjelang lebaran relatif terkendali. Dia menyebut panen raya beras dan jagung sudah dekat. "Intinya bahwa jelang Lebaran ini kesiapan pangan kita cukup," kata dia.

Pemerintah belum menetapkan tanggal pasti Idul Fitri. Kementerian Agama akan menggelar sidang isbat pada Sabtu, 29 Maret 2025. .

Rencananya, pemantauan hilal atau rukyatul hilal Syawal akan dilakukan di 33 titik di seluruh Indonesia. Dirjen Bimas Islam Abu Rokhmad Kementerian Agama mengatakan, akan ada satu titik pemantauan di setiap provinsi, kecuali di Bali.

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus