Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Tiba di PPP, Sandiaga Uno Disambut Iringan Marawis

Sandiaga Uno sore ini mendatangi kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro Jakarta Pusat. Ia akan menerima kartu tanda anggota baru di partai ka'bah ini.

14 Juni 2023 | 16.45 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tiba di Kantor Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Menteng, Jakarta Pusat, untuk menerima kartu tanda anggota (KTA) pada Rabu, 14 Juni 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno akan menerima kartu tanda anggota (KTA) Partai Persatuan Pembangunan atau PPP, hari ini. Sandi tiba sekitar pukul 16.00 WIB dengan mengenakan setelan jas biru berdasi hijau lengkap dengan sapu tangan hijau di saku sebelah kirinya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kedatangan Sandi di Kantor DPP PPP disambut dengan iringan marawis dan tari sekapur sirih. Sejumlah pengurus teras partai nampak menyambut langsung kedatangan bekas Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut. Di antaranya Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi, Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi alias Awiek, Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuziy, serta Juru Bicara PPP Donnie Tokan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono menyatakan bakal memberikan secara langsung KTA PPP kepada Sandiaga. Dia menyebut Sandi akan resmi jadi bagian keluarga besar partai berlambang ka'bah ini.

“Jadi ini ospeknya sudah selesai, berarti Pak Sandi sudah lulus ya. Pak Sandi nanti kita kasih KTA. Mulai hari ini insya Allah resmi menjadi anggota keluarga besar PPP,” kata Mardiono di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Rabu, 14 Juni 2023.

PPP sebelumnya menyatakan bakal menyediakan posisi strategis bagi Sandi di struktur kepengurusan pusat partai. Kendati demikian, Mardiono menegaskan posisi Sandi tidak akan diumumkan hari ini.

Dia bercerita, posisi Sandiaga di PPP akan menjadi terang usai forum rapat pimpinan nasional (rapimnas) digelar pada akhir pekan ini. Seluruh pimpinan di tingkat daerah, kata dia, akan berkumpul dan menentukan tugas serta posisi yang bakal diemban bekas Gubernur DKI Jakarta tersebut.

“Ya banyak hal yang harus dikerjakan. Yang pasti kita akan terus berjuang agar Pemilu 2024 sukses kemudian menghasilkan Pemilu yang dinikmati rakyat,” kata Mardiono.

Sandiaga sebelumnya mengaku sudah diospek oleh PPP selama 7 bulan. Dia bercerita, ada proses panjang yang dilalu sebelum gabung ke PPP.

"Apa lagi baru selesai dipelonco 7 bulan, saya akan menjalankan komitmen dan ketentuan yang nanti akan disampaikan," ujar Sandiaga di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin, 12 Juni 2023.

Meski baru secara resmi jadi kader PPP hari ini, Sandiaga menyebut sudah ada beberapa tugas partai dan langkah-langkah yang harus diselesaikan. Salah satunya, kata Sandiaga, persiapan menghadapi kontestasi demokrasi 2024. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus