Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta--Kepala Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP PIP) Yudi Latif mengunjungi Gereja Katedral, Jakarta, Minggu, 24 Desember 2017. Yudi akan memberikan sambutan sebelum misa Natal dimulai.
Yudi tiba di Gereja Katedral sekitar pukul 16.15 WIB. Dia datang bersama anggota Dewan Pengarah UKP PIP Try Sutrisno. Selain Yudi dan Try, sejumlah tim ahli dari UKP PIP juga hadir. Kedatangan mereka disambut pengurus Gereja Katedral yang segera mengajak mereka masuk ke dalam ruangan gereja.
Baca: Malam Natal, Kapolri dan Panglima TNI Kunjungi Sejumlah Gereja
Yudi direncanakan memberikan sambutan selamat Natal bagi umat Nasrani. Sambutan itu dilakukan sebelum misa Natal dimulai pada Minggu sore.
Pantauan Tempo, Gereja Katedral telah dipenuhi jemaat. Banyaknya jemaat membuat pihak gereja menyediakan kursi-kursi di halaman gereja. Diperkirakan juah jemaat di misa malam Natal gelombang pertama ini sekitar 4-5 ribu orang.
Gereja Katedral akan menyelenggarakan tiga gelombang misa malam Natal. Selain pada Minggu pukul 17.00, misa malam Natal juga akan digelar pada pukul 20.00 dan 22.00.
Baca juga: GBI Grogol Undang Dubes Palestina dalam Perayaan Natal
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini