Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Kygo Ungkap Rasa Senang akan Kembali Sapa Penggemar Indonesia

DJ Kygo juga mengaku terkesan lantaran banyak penggemar Indonesia tahu lirik lagunya yang berbahasa Inggris.

6 Maret 2023 | 17.18 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Kygo. Foto: Instagram Kygo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Musisi sekaligus disjoki atau DJ asal Norwegia, Kygo mengungkapkan perasaannya hendak menyapa kembali penggemar Indonesia.  Kygo akan mengadakan konser pada Jumat, 17 Maret 2023 di Sunset Beach, Beach City International Stadium, bertajuk Kygo Music in Jakarta.

"Aku tidak sabar untuk kembali ke Indonesia! Penggemar Indonesia sangat luar biasa dan sudah sangat lama sejak terakhir aku di sana sebelum pandemi. Jadi, aku sangat senang untuk memainkan berbagai musik baru kepada mereka," ujarnya menjawab pertanyaan tertulis Tempo pada Senin, 6 Maret 2023. 

Kenangan Indah Kygo di Indonesia

Kygo Music sebelumnya pernah mengadakan konser dunia di Asia pada 2018. Pemilik nama asli Kyrre Gorvel-Dahll ini menyebutkan sejumlah kenangannya saat melangsungkan konser di Indonesia. DJ Kygo juga mengaku terkesan lantaran banyak penggemar Indonesia tahu lirik lagunya yang berbahasa Inggris. 

"Aku selalu memperhatikan penggemar ketika bermain musik untuk melihat ekspresi mereka dan terakhir kali aku ke Indonesia, aku ingat mereka mengetahui lirik lagu-laguku. Sangat luar biasa," kata dia.  

Ia mengaku tak sabar untuk menantikan reaksi yang diberikan penggemar Indonesia saat konsernya di mulai. Teriakan dan antusiasme penggemar memberikan perasaan senang baginya.

"Aku berusaha keras untuk membuat setiap acara menjadi pengalaman yang spesial. Ketika laguku dimulai, aku merasa senang dengan teriakan dan rasa senang yang ditunjukkan oleh semua orang," katanya.

Kygo terakhir kali merilis single bersama Calum Scott, dan Gryffin berjudul Woke Up in Love. Lagu ini dirilis pada 20 Januari 2023 dengan kisah cinta seseorang yang merasa beruntung karena kehadiran pasangannya. Saat ini, Woke Up in Love sudah mendapatkan 54 juta pendengar di Spotify.

Selain itu, DJ Kygo juga pernah berkolaborasi dengan Selena Gomez berjudul It Ain't Me. Lagu kolaborasi dengan mantan kekasih Justin Bieber ini sudah didengarkan sebanyak 1,2 miliar kali di Spotify. Lagu ini sekaligus menjadi lagu Kygo yang paling banyak didengarkan di Spotify diikuti dua lagu lain, yaitu Firestone (977 juta) dan Higher Love (784 juta).

 

GABRIELLA AMANDA| KYGO MUSIC | SPOTIFY

Pilihan Editor:  Konser Kygo di Jakarta 17 Maret 2023, Harga Tiket Mulai Rp 800 Ribu

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus